Liputan6.com, Jakarta - Pemprov DKI Jakarta tengah berupaya merelokasi warga di Bidara Cina, Jatinegara, Jakarta Timur. Saat ini sedang dicari cara untuk bisa memberikan kompensasi kepada warga yang tinggal di sana.
Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok mengatakan, lahan di Bidara Cina bukan seluruhnya milik Pemprov DKI Jakarta. Ada tanah milik swasta yang digunakan untuk inlet sodetan Ciliwung-Kanal Banjir Timur.
"Kalau tanah kita, kita dorong ke rusun. Kalau yang tanah swasta, kita harus ganti rugi kepada yang punya swasta," kata Ahok di Balaikota, Jakarta, Selasa (8/9/2015).
Untuk kompensasi kepada warga yang tinggal di tanah swasta, Ahok punya solusi. Pihak swasta diimbau memberikan beberapa persen dari uang ganti rugi untuk diberikan kepada warga sebagai kerohiman.
"Kita minta yang punya swasta 'Kamu bagi deh duitnya kepada yang sudah ngedudukin tanah kamu buat bangunan gitu loh'. Gitu aja solusinya. Supaya ada kerohiman, sama-sama selesai. Nah ini butuh nego," ujar Ahok.
Sebenarnya, Ahok tidak mau ikut campur dengan permasalahan antara warga dengan pihak swasta pemilik tanah. Tapi, sebagai pihak yang diberi kuasa oleh pusat untuk menertibkan lokasi itu tetap harus ada solusi yang diberikan.
"Bagi kami, tidak peduli punya siapa. Kalau untuk proyek pembangunan, tidak bisa kami elakkan, kami akan ambil sita," pungkas Ahok. (Ndy/Ein)
Ahok Minta Pemilik Lahan di Bidara Cina Beri Kerohiman pada Warga
Lahan di Bidara Cina bukan seluruhnya milik Pemprov DKI Jakarta.
diperbarui 08 Sep 2015, 19:07 WIBDiterbitkan 08 Sep 2015, 19:07 WIB
Presiden Jokowi dan Gubernur Ahok saat memberikan sembako di kawasan Cilincing, Jakarta, Kamis (3/9/2015). (Liputan6.com/Gempur M Surya)
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Lebah Ganggu Rencana Meta Bangun Data Center AI Berbasis Nuklir, Kok Bisa?
Bacaan Niat Sholat Tarawih Berjamaah dan Tata Cara Pelaksanaannya di Bulan Ramadhan
Ingin Tahu Siapa Jodohmu? Jawabannya Ada dalam QS. An-Nur: 26
Lahan Sitaan BLBI Bakal Dipakai Program 3 Juta Rumah Prabowo? Ini Kata Anak Buah Sri Mulyani
Trump Menang Pilpres, Presiden AS Joe Biden Minta Warga Turunkan Suhu Politik
Pangeran William Sebut 2024 Tahun Terberatnya dalam Hidup karena Diagnosis Kanker Raja Charles III dan Kate Middleton
Intip Trik Rahasia Membuat Keripik Bayam Tanpa Minyak
Sinopsis Wrong Place: Aksi Menegangkan Bruce Willis, Wajib Tonton di Vidio
Aksi Solidaritas, Sido Muncul Berikan Bantuan Rp350 Juta untuk Korban Bencana Erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki
Tepo Seliro adalah Sikap Tenggang Rasa dan Empati, Begini Penerapannya dalam Kehidupan
Tetagam adalah Vaksin Penting untuk Pencegahan Tetanus, Berikut Dosis dan Efek Sampingnya
Muncul Kasus Pungli Bantuan Alsintan, Kementan Imbau Petani Laporkan ke APH