Perampok Sadis Bacok Satpam SPBU di Bekasi

Komplotan perampok sadis yang membacok satpam SPBU berhasil ditangkap.

oleh Muslim AR diperbarui 12 Jan 2017, 20:30 WIB
Diterbitkan 12 Jan 2017, 20:30 WIB
Pelaku Perampokan Satpam SPBU
Pelaku Perampokan Satpam SPBU. (Liputan6.com/Muslim AR)

Liputan6.com, Jakarta - Tiga dari lima anggota komplotan perampok satpam SPBU di Jalan Raya Hankam, Jatiwarna, Pondok Melati, Kota Bekasi, Jawa Barat berhasil ditangkap. Dari tiga orang itu, satu di antaranya terpaksa ditembak mati.

"Kami terpaksa melakukan tindakan tegas pada SA alias Bulguk, pimpinan kelompok ini, dia melawan petugas," jelas Kanit IV Subdit Resmob Polda Metro Jaya Kompol Arsya Kadafi di Mapolda Metro Jaya, Kamis (12/1/2017).

Perampokan yang terjadi pada Selasa, 3 Januari 2017, itu, membuat korban bernama Agus Nurjaman yang merupakan satpam SPBU Jatiwarna kritis dengan luka bacok di sekujur tubuhnya. Saat ini, polisi masih mengejar dua pelaku lainnya yang berinisial IS dan R.

"Kami masih memburu dua pelaku lainnya," lanjut Arsya.

Kejadian berawal saat korban hendak mengirimkan uang ke BCA Pondok Gede, dengan menggunakan motor. Di tengah perjalanan, korban dihadang 4 pria yang berboncengan 2 sepeda motor.

Dalam rekaman CCTV yang beredar, satu sepeda motor menghadang korban hingga korban terjatuh. Sementara pelaku lainnya menyeret korban yang terjatuh di aspal.

"Kalau di CCTV memang begitu, padahal sejatinya, pelaku ini langsung membacok korbannya, jadi dia nggak todong atau ancam korbannya. Si Bulguk ini langsung bacok tanpa banyak bicara," jelas Arsya.

Usai membacok dan melihat korbannya tak berdaya, para pelaku kemudian merampas tas korban yang berisi uang tunai Rp 300 juta.

Aksi siang bolong ini terjadi saat jalanan cukup ramai. Tak ada satupun masyarakat yang menolong atau menggagalkan aksi pelaku.

"Mereka ini kelompok yang sadis, sudah berulang kali melakukan kejahatan. Empat dari lima orang pelaku ini residivis semua," ucap Arsya.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya