Novel Baswedan Mulai Jalani Operasi Mata Kiri Hari Ini

Menurut Ketua KPK Agus Rahardjo, operasi dilakukan demi kesembuhan total mata kiri Novel Baswedan

oleh Fachrur Rozie diperbarui 17 Agu 2017, 11:37 WIB
Diterbitkan 17 Agu 2017, 11:37 WIB
Novel Baswedan Tiba di RS Jakarta Eye Center- Faizal Fanani-20170411
Penyidik KPK, Novel Baswedan tiba di RS Jakarta Eye Center (JEC), Menteng, Jakarta, Selasa (11/4). Pemindahan Novel Baswedan RS JEC agar mendapatkan perawatan yang lebih intensif untuk matanya. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Liputan6.com, Jakarta - Penyidik senior Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Novel Baswedan akan menjalani operasi mata kiri di sebuah rumah sakit di Singapura, hari ini.

Ketua KPK Agus Rahardjo mengajak seluruh jajarannya di lembaga antirasuah mendoakan agar operasi besar terhadap Kasatgas perkara Korupsi e-KTP berjalan dengan baik.

"Mari kita doakan, mohon pada Allah agar saudara kita Novel bisa mendapatkan kembali kesempurnaan untuk matanya," ujar Agus di sela-sela pidato upacara HUT RI ke 72 di pelataran Gedung KPK, Kuningan, Jakarta, Kamis (17/8/2017).

Menurut Agus, operasi dilakukan demi kesembuhan total mata kiri Novel. Pihak KPK tidak ingin mengambil risiko besar lantaran mata kiri Novel rusak akibat serangan air keras.

"Komunikasi terakhir, yang kanan pun masih belum sembuh. Tapi kami tidak mau ambil risiko, jadi (mata kiri) dioperasi dulu," kata Agus.

Agus yakin, operasi mata Novel akan berjalan dengan lancar. Sebab, Novel ditangani oleh dokter yang berpengalaman.

"Harapan kita cepat pulih, jadi dokternya insyaallah sudah sangat pengalaman, suksesnya juga persentase cukup tinggi," ucap Agus.

Saksikan video di bawah ini:

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya