Wagub Jakarta: Ada 19 Titik Genangan, Kami Pastikan Segera Surut

Riza menyatakan, dari 19 lokasi genangan, paling banyak berada di wilayah Jakarta Barat yaitu 12 titik.

oleh Ika Defianti diperbarui 18 Jan 2022, 16:16 WIB
Diterbitkan 18 Jan 2022, 16:16 WIB
Ahmad Riza Patria terpilih menjadi Wagub DKI Jakarta.
Ahmad Riza Patria terpilih menjadi Wagub DKI Jakarta. (Foto dari Humas DPRD DKI)

Liputan6.com, Jakarta - Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria menyatakan, ada 19 genangan di jalanan Ibu Kota. Riza menjamin genangan tersebut akan segera surut.

"Total ada titik 19 genangan yang ada, kami pastikan segera surut," kata Riza di Balai Kota, Jakarta Pusat, Selasa (18/1/2022).

Dia menyatakan dari 19 lokasi genangan tersebut paling banyak berada di wilayah Jakarta Barat yaitu 12 titik. Lalu, Jakarta Timur dan Jakarta Utara ada tiga titik lokasi.

"Jakarta Selatan nol genangan (jalan) dan Jakarta Pusat satu (titik lokasi genangan)," ucapnya.

Berikut daftar lokasi genangan di Jakarta akibat hujan pada 18 Januari 2022:

Jakarta Timur

- Jalan Utan Kayu Utara

- Jalan Bojana Tirta

- Jalan Ahhmad Yani samping tol

Jakarta Barat

- Depan Hotel Samala Cengkareng

- Alpukat 13 Tanjung Duren Utara

- Jalan Dharma Wanita II

- RW 03 Rawabuaya

- Jalan KH Abdul Wahab Rt 8 RW 6

- Jalan Patra, RT3/RW2

- Perumahan Green Garden Blok A7 no 1

- Jalan Kumbang Raya Rt10 Rw01/Rt03

- Jalan Hayam Wuruk

- Jalan Raya Prepedan

- Pergudangan Miami

- Jalan Lingkar Luar Barat dari Kapuk menuju lampu merah Cengkareng

Wilayah Lain

Jakarta Pusat

- Jalan Gunung Sahari ke arah Ancol jelang Simpang Mangga Dua

Jakarta Utara

- Jalan Marunda Makmur

- Jalan Yos Sudarso arah tol Tanjung Priok

- Kelapa Gading Barat Jalan Boulevard Barat dan Jalan Boulevard Raya

 

Antisipasi Banjir

Riza juga mengatakan, pihaknya telah melakukan sejumlah persiapan untuk mengantisipasi banjir karena intensitas hujan yang meningkat. Menurut dia, BMKG telah menyampaikan ada intensitas hujan yang meningkat pada Januari sampai Februari 2022.

"Kami sudah menyiapkan kesiapsiagaan dari apel, peralatan semuanya ya sampai tempat pengungsian, logistik sudah siap, tenaga juga," kata Riza di Balai Kota, Jakarta Pusat, Selasa (18/1/2022).

Kendati begitu dia meminta partisipasi masyarakat untuk tetap berhati-hati dengan adanya prediksi tersebut.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya