7 Fakta Terkait Gubernur Jateng Ganjar Pranowo Alami Kecelakan Kecil

Ganjar Pranowo, Gubernur Jawa Tengah pada Minggu 6 Februari 2022 mengalami kecelakaan kecil saat mengikuti kegiatan bersepeda pagi bersama rekan-rekannya.

oleh Devira Prastiwi diperbarui 07 Feb 2022, 14:02 WIB
Diterbitkan 07 Feb 2022, 14:02 WIB
Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo
Peluncuran Kredit Lapak itu dilakukan Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo saat gelaran Borobudur Marathon 2021, Sabtu (27/11/2021).

Liputan6.com, Jakarta - Ganjar Pranowo, Gubernur Jawa Tengah pada Minggu 6 Februari 2022 mengalami kecelakaan kecil saat mengikuti kegiatan bersepeda pagi bersama rekan-rekannya.

Kecelakaan di daerah Kokrosono, Semarang itu terjadi saat Ganjar berencana mengunjungi tempat-tempat yang berpotensi menimbulkan kerumunan, sekaligus meninjau lokasi Pasar Johar yang beberapa waktu lalu kebakaran.

Usai kecelakaan kecil tersebut, Ganjar pun menjalani perawatan medis di Rumah Sakit Umum Pusat dr. Kariadi, Kota Semarang.

"Saat ini masih dilakukan penanganan oleh dokter karena cedera di tangan dan perlu penanganan operasi. Kita doakan segera sehat kembali seperti sedia kala," kata Kepala Bagian Humas dan Protokol Pemprov Jawa Tengah Agung Kristiyanto saat dikonfirmasi, dikutip Antara, Minggu pagi 7 Februari 2022.

Menurut Agung, Gubernur Ganjar terjatuh di daerah Kokrosono karena sepedanya bersenggolan dengan teman sesama pesepeda.

Namun rupanya, pada hari ini Senin (7/2/2022), Ganjar langsung bekerja kembali setelah menjalani operasi patah tulang tangan sebelah kanan.

Berikut sederet fakta terkait Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo yang mengalami kecelakaan kecil dihimpun Liputan6.com:

 

1. Alami Kecelakaan saat Bersepeda

Ganjar Pranowo Imlek
Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo saat berkunjung ke rumah Ny Jongkis (jatengprov.go.id)

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengalami kecelakaan kecil saat mengikuti kegiatan bersepeda pagi bersama rekan-rekannya pada Minggu 6 Februari 2022.

Kecelakaan tersebut terjadi di daerah Kokrosono, Semarang. Dalam kegiatan bersepeda pagi tersebut Ganjar Pranowo berencana mengunjungi tempat-tempat yang berpotensi menimbulkan kerumunan, sekaligus meninjau lokasi Pasar Johar yang beberapa waktu lalu kebakaran.

Namun tiba-tiba Ganjar terjatuh karena roda sepeda yang dinaiki Ganjar bersentuhan dengan sepeda rekannya.

 

2. Sudah Biasa Gowes Sepeda

Pemprov Jateng Dorong Vaksinasi Berbasis Desa untuk Percepat Vaksin
Gubernur Jateng Ganjar Pranowo saat rapat penanganan Covid-19 di Kantor Gubernur Jawa Tengah, Senin (11/10/2021).

Kepala Bagian Humas dan Protokol Pemprov Jawa Tengah Agung Kristiyanto mengatakan, Gubernur Ganjar Pranowo terjatuh dari sepeda ketika hendak memantau kondisi tempat-tempat yang berpotensi kerumunan dan juga akan menjadi penampungan pedagang Pasar Johar relokasi yang terbakar.

"Bapak jatuh ketika sepedaan untuk mengecek antisipasi Omicron, Bapak biasa gowes untuk sekalian ketemu masyarakat dan tadi sebenarnya mau ke lokasi-lokasi yang berpotensi menjadi pusat kerumunan, karena inikan hari libur biasanya pada wisata, termasuk rutenya mau ninjau lagi ke relokasi Pasar Johar yang kemarin kebakaran," ujar Agung saat dikonfirmasi, dikutip Antara, Minggu pagi 7 Februari 2022.

Menurut dia, Gubernur Ganjar terjatuh di daerah Kokrosono karena sepedanya bersenggolan dengan teman sesama pesepeda. Selama ini Ganjar Pranowo dikenal memiliki hobi bersepeda, bahkan sering memantau kondisi infrastruktur maupun mengecek langsung kondisi masyarakat dengan bersepeda.

 

3. Dilarikan ke RSUP Dr. Kariadi

Vaksinasi Covid-19 Syarat Status Level PPKM
Gubernur Jateng Ganjar Pranowo usai rapat penanganan Covid-19 di Kantor Gubernur Jawa Tengah, Senin (11/10/2021).

Karena kejadian kecelakaan kecil tersebut, Ganjar pun langsung dilarikan ke RSUP Dr. Kariadi untuk mendapatkan penanganan medis.

Dikabarkan karena kecelakaan itu Gubernur Jawa Tengah ini mengalami cedera di tangan, hingga perlu menjalani operasi.

 

4. Dilakukan Operasi di Tangan

Ganjar Pranowo Alami Kecelakaan dan Akibatkan Patah Tulang, Sehari Langsung Kembali Kerja. (Twitter @ganjarpranowo)
Ganjar Pranowo Alami Kecelakaan dan Akibatkan Patah Tulang, Sehari Langsung Kembali Kerja. (Twitter @ganjarpranowo)

Ganjar yang menjalani perawatan medis di Rumah Sakit Umum Pusat dr. Kariadi, Kota Semarang, akibat terjatuh saat bersepeda rupanya harus menjalani operasi.

"Saat ini masih dilakukan penanganan oleh dokter karena cedera di tangan dan perlu penanganan operasi. Kita doakan segera sehat kembali seperti sedia kala," jelas Kepala Bagian Humas dan Protokol Pemprov Jawa Tengah Agung Kristiyanto.

 

5. Langsung Kerja Lagi Usai Operasi Patah Tangan

Ganjar Pranowo Alami Kecelakaan dan Akibatkan Patah Tulang, Sehari Langsung Kembali Kerja. (instagram.com/ganjar_pranowo)
Ganjar Pranowo Alami Kecelakaan dan Akibatkan Patah Tulang, Sehari Langsung Kembali Kerja. (instagram.com/ganjar_pranowo)

Usai operasi patah tulang tangan sebelah kanan di RSUP Kariadi Semarang, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo langsung bekerja kembali.

Ganjar tampak mengenakan baju dinas dan tangan terbalut perban cokelat saat keluar dari kamar perawatan Nomor 619 Gedung Garuda RSUP Kariadi.

Ditemani Dirut RSUP Dr Kariadi Farichah Hanum, Senin Ganjar menengok penanganan Covid-19 dan kesiapan menghadapi lonjakan kasus varian Omicron di rumah sakit tersebut.

"Teman-teman pagi ini saya ditemani Bu Dirut dan tim medis, saya kemarin dirawat tidak apa-apa kok, cuma 'ditaleni' (diperban) ini langsung diajak kerja sama beliau menengok kamar-kamar antisipasi Omicron," kata Ganjar, Senin (7/2/2022).

 

6. Akui Tangan Belum Bisa Bergerak Normal

Ganjar Foto bersama dengan Dirut RSUP dr Kariadi Semarang
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo sambil diperban tangannya foto bersama dengan dirut RSUP dr Kariadi Kota Semarang

Orang nomor satu di Jateng itu berterima kasih atas doa masyarakat untuk kepulihannya dan menyebut banyak sekali kiriman doa dan ucapan yang masuk ke ponselnya.

"Ada dua ribu lebih yang masuk, saya jadi terharu, belum bisa membalas satu persatu," ujar Ganjar.

Meski sudah masuk kerja, Ganjar mengakui tangannya belum bisa bergerak secara normal pascaoperasi.

"Ini masih belum bisa lurus, masih harus 'nekuk' begini," kata Ganjar.

 

7. Tak Kapok Bersepeda

Ganjar Pranowo Menjalani Operasi Akibat Terjatuh dari Sepeda
Ganjar Pranowo Menjalani Operasi Akibat Terjatuh dari Sepeda/dok. Instagram @ganjar_pranowo

Menurut Ganjar, dirinya hanya mengalami kecelakaan biasa, maka kejadian itu tidak membuatnya kapok dan jika sudah sembuh tetap akan tetap bersepeda untuk menyambangi masyarakat.

"Sekarang kita diminta berhati-hati kalau sepedaan. Ya nikung, nanjak, kiri kanan ada orang apa tidak. Mungkin saya saja yang kemarin kurang hati-hati," jelas Ganjar.

Ganjar menjelaskan aktivitas hari ini masih berjalan normal, setelah tadi mengecek RSUP Kariadi untuk menghadapi gelombang Omicron, serta menemui kunjungan kerja DPD RI dan siang nanti ada acara pengarahan dengan Presiden Joko Widodo secara daring.

Relawan Tokoh Bermunculan Jelang Pilpres 2024

Infografis Relawan Tokoh Bermunculan Jelang Pilpres 2024. (Liputan6.com/Trieyasni)
Infografis Relawan Tokoh Bermunculan Jelang Pilpres 2024. (Liputan6.com/Trieyasni)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya