Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo mengaku acara Jakarta Night Religious Festival 2013 yang digelar menyambut Idul Adha masih ada beberapa kekurangan.
"Kita harus bersyukur, Alhamdulilah sudah berjalan. Perkara aja yang kecil-kecil kita perbaiki. Insya Allah tahun depan jauh lebih baik, jauh lebih meriah," kata Jokowi setelah membuka acara tersebut di kawasan Monas, Jakarta, Senin (14/10/2013).
Jokowi mengharapkan acara yang menampilkan takbir bersama 1.000 bedug ini kembali digelar pada waktu mendatang. Dirinya juga mengatakan untuk selanjutnya ada banyak pihak yang ikut berpartisipasi.
"Dari semua mesjid-mesjid (di Jakarta) yang ada, semuanya mengirimkan bedug-bedug dan tadi memang sangat meriah. Dan sekali lagi, ini (Jakarta Night Religious Festival)Â bukan merupakan sebuah pesta, ini syiar, jadi berbeda. Memang nanti akan diorganisasi lebih baik, akan dikelola lebih baik," sambungnya.
Nada serupa juga diutarakan Wakil Menteri Agama Nasaruddin Umar yang hadir sebagai rektor Institut Perguruan Tinggi Ilmu Al Quran Jakarta pada pembukaan tersebut.
"Iya kita pelajari, kalau memang ini ada kekurangannya kita sempurnakan ya Pak Jokowi ya," jelas Nazaruddin yang ditemui bersamaan dengan Jokowi. (Riz)
Jokowi: Jakarta Night Religious Festival Bukan Pesta, Tapi Syiar
Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo menegaskan Jakarta Night Religious Festival bukan pesta, tapi syiar.
diperbarui 15 Okt 2013, 00:16 WIBDiterbitkan 15 Okt 2013, 00:16 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 Energi & TambangHarga BBM Pertamina Naik Mulai 1 Februari 2025, Ini Rinciannya!
Berita Terbaru
Kemnaker Masih Lakukan Kajian Perusahaan yang Tak Mampu Bayar Terkait THR 2025
Daftar Layanan Kesehatan yang Ditanggung BPJS, Peserta Bisa Manfaatkan Seumur Hidup
Kapolri Tunjuk Brigjen Agus Suryonugroho Jadi Kakorlantas, Gantikan Irjen Aan Suhanan
8 Ciri Tersembunyi Orang yang Sangat Kesepian, Adakah di Dirimu?
VIDEO: Datangi KPK, Abraham Samad dan Aktivis Laporkan Dugaan Korupsi PSN di PIK 2
Puasa Sunnah Bulan Syaban, Yuk Simak Keutamaannya Sebelum Masuk Ramadan
Ruben Amorim Mau Tukar Garnacho dengan Pemain yang Bisa Bikin Manchester United Turun Kasta di Liga Inggris
Investasi Reksa Dana Kini Makin Mudah, Simak Peluangnya
5 Destinasi Wisata Tematik Kopi di Indonesia Ini Jadi Surga Bagi Pencinta Kopi
OJK Terbitkan Aturan Pengembangan dan Penguatan Pengelolaan Investasi di Pasar Modal
Penjualan NFT Anjlok 28% dalam 7 Hari Terakhir
Jadwal Pelantikan Kepala Daerah Diundur, Pramono: Mau Kapan Saja Monggo