Jajaran Korps Bhayangkara melakukan salat id di Lapangan Mabes Polri, di Jalan Trunojoyo, Jakarta Selatan. Ratusan polisi duduk hikmat mendengarkan ceramah di Hari Idul Adha.
Pantauan Liputan6.com, Selasa (15/10/2013), tampak Kapolri Jenderal Pol Timur Pradopo duduk bersebelahan dengan calon Kapolri baru, Komjen Pol Sutarman. Timur memakai peci warna hitam dibalut baju muslim warna putih, sementara Sutarman memakai peci hitam dengan renda abu-abu juga dibalut baju muslim.
Acara salat id tersebut dimulai tepat pukul 07.00 WIB. Selain Timur dan Sutarman, tampak pula petinggi Polri lainnya seperti Wakapolri Komjen Pol Oegroseno, Irwasum Komjen Pol Imam Sudjarwo, mantan Kadiv Humas Irjen Pol Anton Bahrul Alam, dan Kabagpenum Kombes Pol Agus Rianto.
Ceramah dalam Hari Raya Idul Adha 1434 ini mengimbau agar seluruh polisi bisa menjaga kedekatan dengan masyarakat.
Sutarman adalah calon kapolri tunggal yang diajukan Presiden SBY untuk menggantikan Timur. Ia akan menjalani fit and proper test sebagai Kapolri pada 17 Oktober mendatang. (Riz)
Calon Kapolri Sutarman Salat Id Bareng Timur Pradopo
Kapolri Jenderal Pol Timur Pradopo duduk bersebelahan dengan calon Kapolri baru, Komjen Pol Sutarman.
diperbarui 15 Okt 2013, 07:48 WIBDiterbitkan 15 Okt 2013, 07:48 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cara Menyetel Karburator Agar Irit Bensin, Pahami Mitos dan Faktanya
VIDEO: Siswa Kelas 3 SD Kritis Usai Dianiaya Kakak Kelas, Apa Penyebabnya?
Menelisik Prospek Sektor Saham Perbankan saat Pasar Bergejolak
Pengamat Sebut Pramono Bisa Menang 1 Putaran di Pilkada Jakarta Jika Anak Abah dan Ahoker Bersatu
7 Potret Limbad dan Anak Kompak Nonton Konser JKT48, Girang Jadi Wota
Mengenal Pengertian hingga Perbedaan UMP, UMR dan UMK
Kerahkan Alat Berat, Tim Penyelamat Berjibaku Cari Korban Serangan Israel di Permukiman Warga Beirut
Lirik Lagu Perihal Kepekaan dari The Rain, Sentilan untuk Diri yang Kurang Peka
Cara Cek Nomor dan Lokasi TPS, Lengkap dengan Link Cek DPT Online
Apa Arti Kind, Ketahui Makna dan Bedanya dengan Nice dan Good
VIDEO: Laka Beruntun, Truk Tronton Hantam Motor Sampai Warung Diduga Alami Rem Blong
Pramono Tanggapi Ketidakhadiran Anies saat Kampanye Akbar di Stadion Madya GBK