Liputan6.com, London - Apa jadinya jika sebuah truk kontainer melompati mobil F1 yang sedang melaju dengan kencangnya? Tentu, bagi sebagian orang hal tersebut dianggap mustahil.
Namun, hal ini rupanya berhasil dibuktikan oleh EMC yang bekerja sama dengan tim balap F1, Lotus, lewat sebuah atraksi lompatan truk. Atraksi ini dilangsungkan pada 6 November 2014 lalu di Bentwaters Park, Suffolk, Inggris. Demikian dilansir dari Worldcarfans, Senin (24/11/2014).
Untuk melakukan aksi berbahaya ini tentu dibutuhkan orang yang ahli di bidangnya. Oleh karena itu, aksi ini dilakukan oleh dua orang stuntman terkemuka dunia yakni Martin Ivanov sebagai pengemudi mobil F1 serta Mike Ryan yang bertugas sebagai pengemudi truk.
Saat melakukan aksinya, truk yang dikemudikan Mike Ryan pun sukses melompati mobil F1 yang tengah melaju. Truk bermerek Renault yang ia kemudikan pun melayang setinggi 25,5 meter di atas mobil F1.
Atas tindakan nekat tersebut, Mike Ryan sukses memecahkan rekor dunia. Pria itu sanggup membuat truk melompati mobil F1 yang sedang melaju cukup kencang. Alhasil, aksi berbahaya ini pun tak hanya mengundang decak kagum tetapi juga sukses mencatatkan rekor dunia Guiness World Record.
Ingin menyaksikan momentum saat sebuah truk melompati mobil F1? Berikut ini adalah videonya.
Demi Rekor Dunia, Truk Kontainer Rela Lompati Mobil F1
Truk bermerek Renault yang dikemudikan Mike Ryan melayang setinggi 25,5 meter diatas mobil F1.
diperbarui 25 Nov 2014, 07:06 WIBDiterbitkan 25 Nov 2014, 07:06 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Paslon Dukungan Presiden Prabowo Diprediksi Memenangi Pilkada Garut 2024
Tinggal Beberapa Hari Lagi, DPD PDI Perjuangan Jawa Timur Yakini Pilkada di Jatim Demokratis
Tips Skripsi Selesai 1 Bulan: Panduan Lengkap Menyelesaikan Tugas Akhir dengan Cepat
Pilbup Bogor, 20 Ribu Pendukung Padati Kampanye Akbar Rudy Susmanto-Jaro Ade
Hasil BRI Liga 1 2024/2025: Egy Maulana Vikri Menangkan Dewa United atas Bali United
Taraf Hidup Petani Mangga di Bondowoso Ini Meningkat Usai Diberdayakan BRI
Keluarga Kaya Pemilik Louis Vuitton Akuisisi Klub Sepak Bola Paris FC, Bakal Jadi Saingan PSG?
Roti dan Garam, Ini 2 Benda yang Kemungkinan Akan Diberi oleh Tetangga Jika Anda Pindah ke Jerman
Dukung Khofifah-Emil, Kaesang Sebut Pembangunan Jatim Harus Dilanjutkan
Fakta di Balik Kabar Viral Seputar Dunia Pendidikan, Simak Daftarnya
Simak, Cara Praktis Untuk Menghitamkan Uban
Link Live Streaming Liga Italia Serie A AC Milan vs Juventus, Minggu 24 November 2024 Pukul 00.00 WIB