Liputan6.com, California - Seperti diketahui, Paris Hilton adalah selebriti papan atas Holywood sekaligus pewaris jaringan hotel mewah Conrod Hilton. Sebagai anggota keluarga miliuner, Harta yang dimiliki oleh Paris Hilton pun amat melimpah.
Bukan pula rahasia jika Paris Hilton dikenal sebagai aktris yang gemar mengoleksi mobil-mobil mewah. Tercatat, ia telah memiliki McLaren 650S, Lexus LFA, dan Bentley Continental.
Pun begitu, Paris rupanya tak cukup puas telah memelihara tiga mobil mewah. Belum lama ini, dirinya memamerkan Chevrolet Corvette sebagai mobil terbaru yang dikoleksinya. Apa yang menarik?
Sebagai bentuk personalisasi diri, Paris Hilton dikenal doyan mendandani mobilnya. Sayangnya, pesohor seksi yang kini sedang menggeluti dunia musik DJ ini dicap memiliki selera buruk dalam memodifikasi kendaraan.
Dilansir dari Autoevolution, Senin (15/12/2014), Paris yang mengganggap dirinya imut bak boneka Barbie ini dikatakan ingin membuat tampilan tunggangannya ikutan tampil imut. Oleh karena itu, mendandani Chevrolet Corvette miliknya dengan warna pink.
Selebriti berusia 33 tahun ini mempercayakan modifikasi tampilannya kepada toko aksesori Metro Wrapz. Dikatakan, warna pink pada supercar asal Amerika Serikat ini sukses menarik perhatian.
Di ajang Art Basel, Paris Hilton sukses menjadi perbincangan karena penampilannya yang seba pink baik pakaian maupun kendaraan. Aksi nyeleneh Paris mendandani mobilnya dengan warna pink ini adalah kali kedua setelah sebelumnya Bentley Continental miliknya juga dikelir dengan warna pink. (Ysp/Des)
Melongok Serba Pink Ala 'Tunggangan' Mewah Paris Hilton
Paris Hilton sukses menjadi perbincangan karena penampilannya yang seba pink baik pakaian maupun kendaraan.
diperbarui 15 Des 2014, 13:00 WIBDiterbitkan 15 Des 2014, 13:00 WIB
Paris Hilton sukses menjadi perbincangan karena penampilannya yang seba pink baik pakaian maupun kendaraan.
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Rekaman Terakhir Pilot Jeju Air Berusaha Selamatkan Pesawat dan Seluruh Penumpang yang Berakhir dengan Tragedi
5 Fakta Perjalanan Nurul Qomar Melawan Kanker, Sempat Sembuh dan Kembali Relaps
Cek Fakta: Tidak Benar Pendaftaran Brigade Pangan di 12 Provinsi Lewat Link Ini
Intip, Daftar 'Long Weekend' dan Tanggal Merah di Januari 2025
Mencegah Virus HMPV China: Belum Ada Vaksin, Ini Cara Ampuh Tanpa Antibiotik
VIDEO: Badan Anti-Korupsi Korea Selatan Gagal Menangkap Yoon Suk Yeol karena Dihalangi Paspampres
Di Depan Denny Sumargo, Novi Mundur dari Yayasan dan Donasi Dikirim ke NTT, Buntut Kasus Agus Salim
Bersih-bersih Pantai, Zulhas Ingatkan Kelestarian Lingkungan untuk Jaga Populasi Ikan Konsumsi
Ini Alasan Rencana Penutupan Stasiun Karet
VIDEO: Pengemudi Tesla Cybertruck yang Meledak Diluar Hotel Trump adalah Prajurit Elit AS
Rayyanza Berpose Lucu di Depan Patung Merlion, Komentar Netizen Bikin Salfok
4 Menteri Turun Langsung Bersihkan Sampah Laut di Pantai Kuta Bali