Harga Model Baru Mazda6 dan CX-5 Naik, yang Lama Diskon

Model terbaru dari Mazda5 dan CX-5 mengalami kenaikan harga tapi tidak signifikan,

oleh Septian Pamungkas diperbarui 23 Apr 2015, 12:32 WIB
Diterbitkan 23 Apr 2015, 12:32 WIB
Mazda CX-5
Salah satu mobil keren dengan harga terjangkau (Foto: http://www.motortrend.com).

Liputan6.com, Ketapang - Model terbaru Mazda5 dan CX-5 bakal menghentak publik nasional pekan depan. Informasi yang Liputan6.com peroleh, kedua model baru ini akan mengalami kenaikkan harga.

"Harga naik tapi tidak signifikan," terang PR Expert MMI Dwi Parileksono di sela-sela acara All New Mazda2 E-Halt Challenge di Ketapang, Banyuwangi, Jawa Timur, Kamis (23/4/2015).

Untuk diketahui Mazda6 yang saat ini beredar dibanderol Rp 567,4 juta, sedangkan CX-5 mulai dari Rp 416,2 juta on the road Jakarta.

Model baru Mazda6 dan CX-5 dikabarkan telah menerepkan fitur entertainment MZD Connect. Selain itu, keduanya mendapat fitur keselamatan berupa electric parking brake.

Lebih lanjut pria yang akrab disapa Fedy tersebut mengatakan stok CX-5 lawas masih tersedia di dealer, hanya saja jumlahnya tidak banyak.

"Untuk kuota CX-5 yang dari Jepang sudah habis, namun di dealer masih ada tapi sedikit," katanya.

Ia juga menyebutkan model lawas CX-5 yang masih ada di dealer akan dijual dengan harga lebih murah. Sayangnya ia enggan menginformasikan besaran diskon yang diberikan.

(ian/sts)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya