20 Mobil Terlaris Selama September 2017, Wuling Masuk Hitungan?

Selama September 2017 turun 9,9 persen dari Agustus 2017, yaitu dari 97.256 unit menjadi 87.645 unit.

oleh Herdi Muhardi diperbarui 16 Okt 2017, 15:08 WIB
Diterbitkan 16 Okt 2017, 15:08 WIB
Daftar Mobil Paling Laris di Triwulan Pertama 2016
Penjualan mobil September 2017.

Liputan6.com, Jakarta - Data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) mencatat penjualan otomotif dari pabrik ke dealer (wholesales) pada September 2017 turun 9,9 persen dari bulan sebelumnya, yaitu dari 97.256 unit (Agustus) menjadi 87.645 unit (September).

Beberapa model mobil juga mengalami penurunan penjualannya. Namun demikian mereka tetap masuk dalam daftar 20 besar.

Tiga mobil besutan Toyota menjadi tiga teratas penjualan secara nasional. Untuk pertama adalah Toyota Avanza masih bertengger di urutan pertama dengan raihan sebanyak 8.083 unit.

Namun begitu, bulan sebelumnya mobil yang dijuluki sejuta umat itu penjualannya mencapai 10.212 unit.

 

Diurutan kedua terdapat Toyota Calya yang terjual 5.174 unit. Meski mengalami penurunan dari bulan sebelumnya, namun angkanya tidak seberapa, yakni 5.992 unit.

Ketiga terdapat Toyota Kijang Innova dengan raihan 4.977 unit. Angka ini lebih tinggi dibanding bulan sebelumnya yang mencapai 6.136 unit.

Dari 20 model mobil yang ada, ternyata mobil keluarga asal Cina, Wuling Confero mampu merangsek ke posisi 19 dengan torehan 1.391 unit.

Sedangkan pendatang baru lainnya, seperti Mitsubishi Xpander belum masuk 20 besar, tetapi mobil berlambang tiga berlian asal Jepang itu ada di posisi 21 dengan catatan 1.096 unit.

Dan berikut daftar penjualan mobil selama September 2017:

  1. Toyota Avanza 8.083 unit
  2. Toyota Calya 5.174 unit
  3. Toyota Kijang Innova 4.977 unit
  4. Daihatsu Sigra 3.878 unit
  5. Honda Brio Satya 3.559 unit
  6. Daihatsu Xenia 3.115 unit
  7. Honda HR-V 2.864 unit
  8. Daihatsu Ayla 2.561 unit
  9. Suzuki Ertiga 2.713 unit
  10. Honda BR-V 2.471 unit
  11. Pajero Sport 2.328 unit
  12. Toyota Fortuner 2.040 unit
  13. Honda Mobilio 2.031 unit
  14. Honda CR-V 1.713 unit
  15. Toyota Sienta 1.612 unit
  16. Toyota Agya 1.496 unit
  17. Toyota Rush 1.441 unit
  18. Suzuki Ignis 1.412 unit
  19. Wuling Confero 1.391 unit
  20. Honda Jazz 1.173 unit.

 

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

Merek Mobil di Pasar Otomotif Indonesia Saat Ini

Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) merilis penjualan dari pabrik ke dealer (wholesales) pada September 2017 tembus 87.645 unit. Angka ini turun 9,9 persen dari Agustus yang mencapai 97.256 unit.

Dari data tersebut hampir beberapa merek otomotif mengalami penurunan selama September 2017 dibandingkan Agustus 2017, seperti Toyota, Daihatsu, Honda, Suzuki, Hino, dan Datsun.

Sedangkan yang merek mobil yang naik yaitu Mitsubishi, Isuzu, Wuling dan Datsun. Turunnya angka penjualan bulan lalu bisa dimaklumi mengingat pada Agustus terselenggara pameran otomotif GIIAS 2017.

Diurutan pertama, Toyota membukukan penjualan 27.251 unit di September 2017. Jumlah tersebut turun 21,4 persen dari bulan sebelumnya yang tercatat 27.251 unit.

Kedua adalah Daihatsu, yang penjualannya mencapai 15.507 unit atau turun 1,9 persen dari bulan sebelumnya sebesar 15.821 unit.

Hal serupa juga terjadi pada Honda, di mana saat Agustus lalu penjualannya mencapai 17.690 unit, kemudian turun 14,6 persen di bulan September 2017 yang tembus 15.112 unit.

Sementara itu penjualan Mitsubishi pada Agustus 2017 tercatat 9.185 unit atau naik 19 persen dibandingkan September lalu dengan raihan 10.934 unit.

Selain itu, Wuling yang menjadi pendatang baru langsung merangsek naik di tujuh besar, di mana penjualan mobil asal Tiongkok itu laku 1.391 unit.

Mau tahu merek mobil terlaris di Indonesia berikut daftarnya:

September 2017 total 87.645 unit

  1. Toyota 27.251 unit
  2. Daihatsu 15.507 unit
  3. Honda 15.112 unit
  4. Mitsubishi 10.934 unit
  5. Suzuki 9.126 unit
  6. Hino 2.387 unit
  7. Isuzu 2.105 unit
  8. Wuling 1.391 unit
  9. Nissan 1.173 unit
  10. Datsun 903 unit

Januari-September 2017 total 803.757 unit

  1. Toyota 288.850 unit
  2. Daihatsu 140.233 unit
  3. Honda 138.740 unit
  4. Mitsubishi 81.498 unit
  5. Suzuki 81.051 unit
  6. Hino 20.354 unit
  7. Isuzu 13.723 unit
  8. Nissan 12.663 unit
  9. Datsun 7.823 unit
  10. Mazda 2.768 unit
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya