Liputan6.com, Jakarta - Piaggio siap menghadirkan skuter listrik terbarunya, One (e-skuter) di ajang Beijing Motor Show 2021, pada 28 Mei 2021. Dari teaser online di akun instagramnya, jenama asal Italia tersebut menunjukan model ramah lingkungannya ini akan dibalut kelir kuning tua dengan gaya skuter modern.
Melansir Paultan, spesifikasi detail motor listrik ini memang belum terungkap jelas, seperti daya motor dan ukuran baterai, kecepatan, dan jangkauan jarak.
Tapi, untuk panel instrumen akan hadir dengan versi digital, sensor cahaya sekitar, lampu LED, dan sistem start tanpa kunci.
Advertisement
Baca Juga
Selain itu, yang mungkin akan disertakan adalah konektivitas ke smartphone pengendara, yang sepertinya akan menggunakan aplikasi untuk mengelola sistem dan informasi onboard seperti jangkauan dan tingkat pengisian baterai, serta port USB.
Piaggio mengatakan, One e-scooter ini merupakan kendaraan ringan untuk pengendaraan perkotaan dengan posisi berkendara yang nyaman, tempat duduk rendah, dan footplate datar yang lapang, dan footpeg yang dapat ditarik keluar untuk penumpang.
Sedangkan di bawah jok, terdapat bagasi. Tapi, tidak diketahui pasti kapasitasnya, apakah mampu menampung barang dan helm atau tidak.
Piaggio, KTM, Honda, dan Yamaha Bentuk Konsorsium Baterai Swap Motor Listrik
Piaggio Group resmi mengumumkan telah menandatangani surat kesepakatan dengan KTM AG, Honda Motor Co.,Ltd, dan Yamaha Motor Co., Ltd mempersiapkan konsorsium baterai swap untuk motor dan kendaraan listrik ringan.
Dalam konteks Paris Climate Agreement dan transisi terhadap elektromobilitas, para anggota pendiri konsorsium percaya bahwa ketersediaan terhadap sistem standar baterai yang dapat ditukar (swap) dapat mempromosikan perluasan kegunaan kendaraan listrik ringan, dan berkontribusi kepada siklus pengelolaan baterai yang lebih mumpuni untuk digunakan dalam sektor transportasi.
Dengan memperluas jangkauan, mempersingkat waktu pengisian dan menurunkan biaya kendaraan dan infrastruktur, para produsen berusaha menjawab kekhawatiran utama para pelanggan mengenai masa depan elektromobilitas.
Tujuan Konsorsium ini adalah untuk mendefinisikan standar spesifikasi sistem baterai yang dapat ditukar untuk kendaraaan yang masuk ke dalam kategori-L: moped, motor, sepeda tiga roda dan sepeda empat roda.
Melalui kerjasama dengan para stakeholder dan badan standarisasi nasional, Eropa dan internasional, para anggota pendiri Konsorsium akan terlibat dalam penciptaan standar teknis internasional.
Advertisement