5 Cara Ini Bisa Bikin Motor Standar Jadi Lebih Kencang

Bagi sebagian pengguna motor, kecepatan merupakan hal yang penting saat berkendara. Beragam cara dilakukan agar performa motor bisa meningkat.

oleh Amal Abdurachman diperbarui 27 Apr 2022, 10:03 WIB
Diterbitkan 27 Apr 2022, 10:03 WIB
Pasang Stiker Doff di Motor Bebek, Berapa Biayanya?
Paket pemasangan stiker hitam matte tergantung kebutuhan dan selera pemilik motor.

Liputan6.com, Jakarta - Bagi sebagian pengguna motor, kecepatan merupakan hal yang penting saat berkendara. Beragam cara dilakukan agar performa motor bisa meningkat.

Umumnya, jika Otolovers menginginkan kecepatan kendaraan meningkat, harus diimbangi dengan ubahan pada mesin. Penggantian beberapa part mesin dengan komponen racing menjadi sebuah pilihan yang dapat dilakukan. Akan tetapi penggantian ini biasanya akan menimbulkan efek seperti bahan bakar yang semakin boros hingga mesin yang terkadang rewel.

Nah, artikel di bawah ini akan membahas mengenai tips motor ngebut namun mesin masih dalam kondisi standar. Dilansir dari beberapa sumber, berikut cara membuat motor kencang dengan mesin standar.

Menggunakan BBM yang Sesuai

Untuk mendapatkan performa mesin yang kencang, tidak perlu repot-repot mengganti beberapa komponen mesin. Otolovers cukup memperhatikan BBM yang sesuai oleh kompresi mesin. Dengan pemilihan bensin yang sesuai dengan kompresi mesin, maka performa yang dihasilkan akan lebih optimal, sehingga mesin akan lebih kencang meskipun standar.

Mengganti Dengan Velg Ringan

Pilihan kedua agar motor dapat lari kencang adalah dengan mengganti velg berbobot ringan. Velg yang pas dapat menggunakan material aluminium dengan metode pembuatan forged atau ditempa. 

Seperti contohnya pada velg standar Yamaha Nmax memiliki berat hingga 8,38 Kg. jika diganti menggunakan aluminium forged merek RCB FG 506, beratnya menjadi 6,25 Kg. Hal ini sangat memengaruhi performa dari sebuah kendaraan. 

Namun, sayangnya harga yang dibanderol untuk velg alumunium forged tidak murah, Otolovers harus merogoh kocek hingga Rp10 juta demi membawa pulang velg ini.  

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Menggunakan Filter Aftermarket

Menggunakan filter udara aftermarket juga menjadi alternatif untuk mendapatkan hasil yang maksimal. Sejatinya, filter bawaan dari pabrik terbuat dari busa atau kertas, nah jika ingin motor menjadi kencang sebaiknya memilih filter udara dengan bahan kain. Tidak hanya itu, filter dengan material stainless stell keluaran Ferrox juga disarankan untuk dipasangkan di motor. 

Filter-filter udara diatas juga dapat digunakan dalam jangka waktu lama. Karena jika kotor cukup dicuci saja. Namun, untuk harganya lumayan tinggi, yaitu di atas Rp 500 ribuan.

Menggunakan Busi Iridium

Penggunaan busi iridium juga dapat menjadi solusi, kelebihan dari komponen ini sendiri adalah memiliki inti elektroda yang terbuat dari material iridium alloy. Efek penggunaan busi iridium yaitu konduksi lebih baik dan tahan dalam kondisi ekstrem.

Selain itu, busi iridium memiliki bentuk inti elektroda yang meruncing. Hal ini menyebabkan percikan api lebih fokus dan stabil. Untuk memboyong busi ini agar dapat dipasang pada motor Otolovers, kalian perlu menyiapkan dana sebesar Rp.100 ribuan. 

Mengganti Knalpot Racing

Menggunakan knalpot racing agar motor menjadi kencang juga dapat dilakukan oleh Otolovers, namun perlu diingat bahwa beberapa komponen di atas juga perlu diganti agar mendapatkan hasil yang maksimal. 

Tidak hanya itu, setting CO dan HC di ECU motor juga perlu dilakukan. Hal ini bertujuan agar  performanya lebih baik, serta knalpot tidak nembak-nembak. Harga knalpot racing ada di kisaran Rp. 3 jutaan.

Demikian, cara membuat motor kencang namun tetap standar. Semoga dengan adanya artikel ini dapat membantu dan bermanfaat bagi Otolovers semuanya. 

Penulis: Dien Muhammad Abizard

Sumber: Otosia.com

 

 

Infografis 4 Cara Tampil Menawan Saat Foto Pakai Masker Cegah Covid-19. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis 4 Cara Tampil Menawan Saat Foto Pakai Masker Cegah Covid-19.
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya