Calon Wakil Wali Kota Cantik Ini Ingin Bangun Makassar Tanpa Asal Bunyi

Ia mengajak warga Kota Makassar memanfaatkan instagram yang dibuat pasangan Moh Romdan Pomanto-Indira Mulyasari untuk memberikan usulan dan keluhan.

oleh Eka Hakim diperbarui 03 Mar 2018, 10:00 WIB
Diterbitkan 03 Mar 2018, 10:00 WIB
Calon Wakil Walikota Cantik Makassar, Indira Mulyasari Paramastuti saat berpose dengan warga (Liputan6.com/ Eka Hakim)
Calon Wakil Walikota Cantik Makassar, Indira Mulyasari Paramastuti saat berpose dengan warga (Liputan6.com/ Eka Hakim)

Liputan6.com, Makassar - Indira Mulyasari Paramastuti, salah satu calon Wakil Wali Kota Makassar yang dikenal berparas cantik itu punya jurus dalam membangun Kota Makassar jika terpilih nantinya. Salah satunya kata dia, selain menggunakan data rasional, juga tak hanya modal asal bunyi.

"Dalam membangun kota tentunya tidak piti kana-kanai (ngomong sembarang) atau asal bunyi saja. Tapi perlu ada data dan rasional," kata mantan Wakil Ketua DPRD Kota Makassar itu, Sabtu (3/3/2018).

Menurutnya, selama ini pembangunan pesat yang terjadi di Kota Makassar tak lepas dari upaya maksimal yang telah dilakukan oleh pasangannya, Moh Romdhan Pomanto sejak diamanahkan menjadi Wali Kota Makassar sebelumnya.

"Selama Beliau (Moh Romdhan Pomanto) jadi Wali Kota, hasilnya Makassar menjadi jauh lebih baik. Nah itu tentunya dicapai dengan langkah rasional dan data pastinya," ujar kader Partai Nasdem Makassar itu.

Menyinggung janji yang diberikan pasangan rivalnya dalam Pilkada Makassar 2018, ia mengatakan hal itu keliru, di mana menginginkan adanya perbaikan infrastruktur jalan, namun di sisi lain menjanjikan uang Rp 50 juta untuk gaji tiap Ketua RT di Kota Makassar.

"Kalau warga butuh perbaikan jalan, jangan janjikan uang Rp 50 juta," ujar Indira.

Ia mengajak warga Kota Makassar dapat memanfaatkan instagram yang dibuat khusus oleh pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar Moh Romdan Pomanto-Indira Mulyasari untuk memberikan usulan dan keluhan, di antaranya terkait perbaikan jalan yang dimaksud.

"Jadi kalau kami janjikan perbaikan infrastruktur dari Instagram khusus itu, karena tindak lanjut masukan warga. Beda kalau ada yang janjikan Rp 50 juta, pasti itu masukan konsultan," terang Indira.

Dengan instagram khusus DIAmi itu juga, diakui Indira merupakan sarana mencari data yang rasional. Di mana semua keluhan yang masuk ke Instagram itu adalah murni langsung dari warga.

"Instagram DIAmi adalah akronim dari program Inspirasita yang juga telah berlangsung bersamaan," Indira menegaskan.

Manfaat Instagram DIAmi

Pasangan Petahan Pilkada Makassar Jadikan Program Jaga Anak Sebagai Program Andalan (Liputan6.com/ Eka Hakim)
Pasangan Petahan Pilkada Makassar Jadikan Program Jaga Anak Sebagai Program Andalan (Liputan6.com/ Eka Hakim)

Menurut Indira, ada tiga hal utama yang perlu diketahui dalam Instagram DIAmi. Pertama, soal keluhan infrastruktur sampai ke dalam lorong yang perlu dibenahi. Kedua, mendata warga paling miskin di tingkat rukun tetangga (RT), dan ketiga mendata persoalan lain yang butuh campur tangan pemerintah.

"Semua keluhan dan usulan warga tersebut akan dijadikan bahan untuk merencanakan kegiatan dan program pembangunan jika insyaallah kami terpilih," ujar Indira.

Selama ini, Danny Pomanto sapaan akrab Moh Romdhan Pomanto menjadi Wali Kota Makassar, kata dia sudah banyak program yang dirasakan manfaatnya oleh masyarakat. Di antaranya layanan menjemput sampah di rumah warga, penerangan di dalam lorong Sinngarana, dan program home care Dottoro ta.

"Jadi mohon izinkan kami menyempurnakan semua itu di periode mendatang," Indira menandaskan.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya