Liputan6.com, Jakarta - Arus balik pemudik sudah tampak di jalur lintas Sumatera, di Lampung pada H+2 Lebaran ini. Mobil-mobil dan sepeda motor terlihat sudah memadati Pelabuhan Bakauheni, Lampung untuk menyeberang ke Pelabuhan Merak, Banten.
Sementara arus balik pemudik dari Jawa ke Sumatera juga sudah mulai berlangsung. Namun jumlahnya tidak sebanyak kendaraan yang melintas dari Sumatera menuju Pulau Jawa.
Arus balik pemudik dari Jawa ke Sumatera juga sudah mulai berlangsung. Namun jumlahnya tidak sebanyak kendaraan yang melintas dari Sumatera menuju Pulau Jawa.
Tercatat sebanyak 28 unit kapal feri dioperasikan untuk mengangkut penumpang arus balik. Dan hampir semua armada tersebut merupakan kapal berukuran besar.
Puncak arus balik pemudik dari Sumatera ke Jawa diperkirakan terjadi pada Sabtu dan Minggu, 25-26 Juli 2015. Mengingat sebagian siswa sudah mulai bersekolah mulai Senin, 27 Juli 2015.
Pelabuhan Bakauheni Lampung dan Merak, Banten adalah pintu penghubung Sumatera dan Jawa. Hampir seluruh kendaraan dari Sumatera ke Jawa atau sebaliknya, menggunakan jasa penyeberangan melalui kedua pelabuhan tersebut. (Ant/Ndy/Yus)
H+2 Lebaran, Arus Balik di Bakauheni Lampung Mulai Terlihat
Mobil-mobil dan sepeda motor terlihat sudah memadati Pelabuhan Bakauheni, Lampung untuk menyeberang ke Pelabuhan Merak, Banten.
diperbarui 19 Jul 2015, 10:19 WIBDiterbitkan 19 Jul 2015, 10:19 WIB
Ribuan motor mengular saat akan memasuki kapal Ferry tujuan Pelabuhan Bakauheni, Lampung di Pelabuhan Merak, Banten, Rabu, (15/7/2015). Total pemudik yang menyebrang 124.606 pemudik, 9.860 roda empat, 19.197 roda dua. (Liputan6.com/JohanTallo)
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
5 Perbedaan Ruam Kulit Biasa dan HIV, Kenali Ciri-Ciri dan Penanganannya
Tepergok Curi Jeruk dan Alpukat, 2 Pria di Banyuwangi Babak Belur Dihajar Warga
Apa Itu Bullion Bank? Pegadaian Jadi Pelopor di Indonesia
4 Potret Denada dan Aisha yang Beranjak Dewasa, Banjir Pujian Netizen
350 Caption Minggu Produktif untuk Memotivasi Diri dan Bangkitkan Semangat
Perbedaan Wirausaha dan Wiraswasta: Memahami Karakteristik Unik Keduanya
Penantang BYD Dolphin dari GAC Aion Punya Harga Lebih Murah
4 Cara Mengetahui Telur yang Kamu Beli Masih Baik atau Tidak
Resep Telur Ceplok Balado: Hidangan Lezat dan Praktis untuk Sehari-hari
Mahkamah Agung AS Tolak Permohonan Trump untuk Tunda Sidang Vonis Kasus Suap
Resmi Meluncur di Indonesia, Ini Varian dan Harga New Creta serta New Creta N Line
350 Caption Basket Bahasa Inggris untuk Inspirasi dan Motivasi