Liputan6.com, Bandung - Tahukah kamu kalau kita wawancara untuk membuat paspor bahkan hanya perpanjangan saja, akan ditanya oleh petugasnya mau ke manakah kita setelah paspornya terbit? Jangan sampai melongo saat ditanya, karena hal ini perlu dipikirkan secara matang sebelum memutuskan untuk memiliki paspor hijau dan bisa jadi paspor tidak dikabulkan.
Baca Juga
Advertisement
Sebelum berangkat liburan, pastikan memiliki dana yang cukup untuk membuat paspor dan dana keberangkatan. Selain dana, tentunya dibutuhkan waktu yang luang untuk membuat paspor dan waktu berlibur ke luar negeri.
Supaya kamu tidak bingung, maka berikut daftar negara yang bisa kamu kunjungi sebagai pemula yang baru saja keluar negeri:
Turki
Mengapa Turki? Negara yang masuk di dua benua ini cocok bagi pemula yang memiliki dana lebih.
Selain banyak bangunan yang bersejarah dan pemandangan yang indah, Turki tentu memiliki ambience dan vibes yang berbeda dari Benua Asia pada umumnya. Jalan yang cukup rapi, gedung-gedungnya yang beragam, penduduknya yang memiliki ciri kearaban dan sedikit berwajah Eropa.
Selain itu, Turki juga menawarkan pemandangan dari Selat Bosphorus yang indah. Transportasi publiknya pun cukup nyaman seperti tram yang membawamu ke tengah kota.
Untuk makanan, jangan lupa mencicipi baklava dan segelas chai tea. Rasa baklava yang manis dan segelas teh tentu memiliki kesan yang berbeda.
Satu hal yang perlu diketahui, jangan heran jika sarapan di hotel bukanlah sajian nasi goreng seperti di Indonesia. Namun, akan ada setangkup roti, tomat, zaitun, dan irisan keju. Jika tidak kenyang, ada beberapa warung Indonesia yang bisa kamu kunjungi.
Kita tidak sah jika belum melihat balon udara di Cappadocia. Dari Istanbul, kamu harus menaiki pesawat menuju Cappadocia atau bisa menggunakan mobil melalui jalur darat.
Namun, untuk menuju Cappadocia lebih cepat dan nyaman tentu menggunakan pesawat. Di sana, akan ada suasana yang berbeda daripada biasanya.
Karena bebatuan dan gua disulap menjadi tempat menginap, rumah, hingga kafe dan resto. Jika punya dana yang cukup, kamu bisa menaiki balon udara di pagi hari sambil menikmati udara Cappadocia dari ketinggian. Dijamin, pengalaman ini tidak terlupakan.
Advertisement
Thailand
Bangkok menjadi ibu kota Thailand yang wajib dikunjungi bagi kamu yang hobi belanja. Selain baju-baju, ada banyak snack asli Bangkok yang harus dicoba. Misalnya, thai tea dan green tea Chat Ra Mue, cokelat stik, dan minuman soy yang beragam.
Kemudian, ada tomyum dan pad thai yang wajib dicoba di negara asalnya. Jangan lupa, street food asli Bangkok juga beragam. Dari minuman dingin dan mango sticky rice, hingga kepala buaya!
Suasana Bangkok sama seperti Jakarta pada umumnya yang terkenal dengan macet, gedung pencakar langit, mal, dan bajaj yang disebut tuk-tuk. Namun, mereka memiliki beragam pagoda yang indah serta Sungai Chao Praya yang menjadi jalur transportasi kota.
Malaysia
Kuala Lumpur, Malaysia, adalah destinasi liburan yang seringkali terlintas bagi pemula. Selain dekat dengan Indonesia, harga tiket pesawat dan biaya hidupnya pun tidak terlalu jauh dengan Jakarta.
Suasananya pun hampir sama yaitu kemacetan di sore hari, mal, gedung pencakar langit, dan Tower Petronas yang menjadi ikon Malaysia.
Jika berkesempatan ke Kuala Lumpur, beli teh tariknya yang menjadi primadona bak "es teh manis" Indonesia di warung-warung. Biasanya, Kuala Lumpur juga menjadi tempat belanja dan wisata kuliner seperti nasi lemak, nasi ayam hainan, berburu jajanan pasar di Jalan Alor, atau pergi ke Central Market.
Advertisement
Singapura
Coba bertandang ke Singapura untuk tata kota yang baik dan bersih. Sebelum Jakarta punya MRT, Singapura telah memiliki konektivitas transportasi yang baik mulai dari MRT, LRT, dan Busway. Bahkan, kamu akan jarang melihat sepeda motor berlalu lalang di sini.
Ikon singa dengan air mancurnya bisa menjadi daya tarik kunjungan. Namun, jangan sampai lupakan wisata kulinernya dengan campuran ala cina dan melayu. Seperti biasa, cobain laksa, nasi hainan, kari, dan roti kaya dengan kopi di Ah Seng. Oleh-oleh dari sini tentu saja cokelat singapura yang bisa ditemukan di Toko ABC atau Mustafa Centre.
Penulis: Fathia Uqimul Haq