Viral Video Maling Mobil Beraksi saat Azan Subuh, Warganet: Hukumnya Apa Pak Ustaz?

Pencurian sebuah mobil pickup Carry Putura di Perumahan Duren Jaya, Jalan Candi Mendut Blok B RT 06 RW 11, Duren Jaya, Bekasi Timur, Kota Bekasi, Jawa Barat, terekam CCTV

oleh Bam Sinulingga diperbarui 25 Des 2023, 10:00 WIB
Diterbitkan 25 Des 2023, 10:00 WIB
Rekaman CCTV detik-detik pelaku membawa kabur mobil pickup di Perumahan Duren Jaya, Jalan Candi Mendut Blok B RT 06 RW 11, Duren Jaya, Bekasi Timur, Kota Bekasi. (Istimewa)
Rekaman CCTV detik-detik pelaku membawa kabur mobil pickup di Perumahan Duren Jaya, Jalan Candi Mendut Blok B RT 06 RW 11, Duren Jaya, Bekasi Timur, Kota Bekasi. (Istimewa)

Liputan6.com, Bekasi - Pencurian sebuah mobil pickup Carry Putura di Perumahan Duren Jaya, Jalan Candi Mendut Blok B RT 06 RW 11, Duren Jaya, Bekasi Timur, Kota Bekasi, Jawa Barat, terekam CCTV. Aksi pelaku terbilang cepat, hanya dalam hitungan menit.

Peristiwa pencurian mobil itu diketahui terjadi pada Sabtu, 23 Desember 2023 sekira pukul 04.11 WIB, bertepatan dengan azan subuh.

Dalam rekaman yang diposting akun Instagram @bekasi.terkini, terlihat pelaku yang sudah di dalam mobil, sedang berupaya menyalakan mesin.

Setelah beberapa menit, pelaku akhirnya berhasil menyalakan mesin. Pelaku membawa kabur pikap warna putih dengan nopol T 8911 DT itu, seiring menggemanya azan subuh.

Pelaku diduga sudah cukup ahli karena beraksi tak lebih dari tiga menit. Postingan tersebut mendapat beragam komentar warganet.

"Buset Bekasi, Bekasi, ada-ada bae. Padahal udah mau pagi," tulis @qlfqtg3mqrmd**.

"Pak ustad.. hukumnya bagi orang yang nyolong pas azan subuh apa tad?" celetuk @praseti**.

"Bekasi Mulu, Bekasi terus, Bekasi lagi," ucap @eroy_**.

 

 

Simak Video Pilihan Ini:


Diduga Sudah Diincar Lama

Sementara sang pemilik mobil, Wawan Sukmawan (50), mengatakan pelaku yang memakai hoodie warna hitam, awalnya dibonceng oleh driver yang mengenakan jaket ojek online.

Pelaku lalu masuk ke dalam mobil pikap yang biasa digunakan untuk operasional pengangkut barang dan jasa pembuatan reklame. Pelaku beraksi sekitar tiga menitan sebelum akhirnya berhasil membawa kabur mobil.

"Memang selama dua tahun tinggal di sini, mobil saya parkir di luar terus, paling kadang-kadang aja di dalam," ujar korban saat ditemui, Minggu (24/12/2023).

Wawan berujar, mobilnya kemungkinan sudah lama menjadi target pelaku. Pasalnya, beberapa bulan yang lalu mobil yang sama juga nyaris dicuri. Saat itu belum ada CCTV terpasang di lokasi.

"Kebetulan sekitar 7-8 bulan lalu itu sempat mau diambil. Ketahuan itu dari posisi gerbang yang diikat tambang, terus kondisi pintu pikap sudah terbuka," ungkapnya.

Wawan tak menampik wilayah tempat tinggalnya rawan aksi pencurian. Terlebih sebulan lalu korban kehilangan dua sepeda motor milik sanak keluarganya.

"Kalau curanmor, sempat motor hilang R15 sama Scoopy, bulan November 2023," ucapnya.

Kasus pencurian mobil ini diakui Wawan telah dilaporkan ke Polsek Bekasi Timur. Ia berharap pelaku bisa segera ditangkap dan kendaraannya untuk mencari nafkah, bisa kembali.

"Semua masyarakat pemilik kendaraan agar lebih waspada dan hati-hati. Karena setiap gerak, maling mengincar terus," imbuhnya.

Lanjutkan Membaca ↓

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya