Mengintip Pesona Pantai Poganda, Tempat Healing Cantik di Sulawesi Tengah

Pantai Poganda merupakan salah satu pantai cantik yang ada di Sulawesi Tengah.

oleh Natasa Kumalasah Putri diperbarui 23 Mar 2024, 06:00 WIB
Diterbitkan 23 Mar 2024, 06:00 WIB
Pantai Taipa di Kota Palu, Sulawesi Tengah
Pantai Taipa di Kota Palu, Sulawesi Tengah. foto: dok.Instagram @arisdaeng

Liputan6.com, Bandung - Momen liburan menjadi waktu yang sangat dinantikan oleh banyak orang terutama keluarga. Pasalnya, liburan menjadi kesempatan emas untuk menghabiskan waktu lebih lama bersama anggota keluarga, pasangan, atau bahkan sahabat.

Destinasi populer yang sering dipilih sebagai tempat berlibur adalah wisata alam atau berkunjung ke pantai. Suasana pantai yang memesona dan suara deburan ombak yang menenangkan menjadikan tempat ini destinasi favorit banyak orang terutama untuk healing.

Indonesia sendiri dikenal sebagai negara kepulauan yang memiliki banyak pantai cantik yang menakjubkan. Salah satunya Pantai Poganda yang dikenal sebagai destinasi wisata pantai indah dengan pemandangan memesona.

Pantai Poganda menawarkan pesona alam yang cantik mulai dari pasir putih yang lembut dan air laut yang jernih. Panorama di sekitarnya bisa membuat wisatawan betah untuk sekadar bersantai atau berjemur di pinggir pantai.

Tempat ini juga sudah dilengkapi berbagai fasilitas menarik dan mempunyai spot-spot foto Instagramable untuk mengabadikan momen. Pengunjung juga bisa melihat keindahan bawah laut Pantai Poganda dengan aktivitas snorkeling.

Wisatawan juga bisa mencicipi kuliner nikmat di sekitar pantai tersebut atau berpiknik bersama keluarga. Diketahui ada sejumlah gazebo yang bisa digunakan para pengunjung Pantai Poganda.

Lokasi Pantai Poganda

Arti Mimpi Pergi ke Pantai Bersama Orang Terdekat
Ilustrasi Mimpi ke Pantai Credit: pexels.com/Asad

Pantai Poganda berlokasi di Dusun Poganda, Luk Panenteng, Bulagi Utara, Kabupaten Banggai Kepulauan, Sulawesi Tengah. Melansir dari situs resmi Pariwisata Bangga Kep pantai ini bisa diakses sekitar 2 jam dari pusat kabupaten.

Kemudian juga bisa diakses sekitar 2,5 jam dari Luwuk melalui perjalanan laut yang biasanya sudah disediakan oleh travel agent yang ada di Luwuk. Meskipun perjalanan membutuhkan waktu yang lama, tetapi wisatawan tidak akan dibuat bosan.

Perjalanan menuju Pantai Poganda menyajikan panorama alam sekitar terutama indahnya laut dengan air yang biru. Pengunjung biasanya bisa membayar tarif masuk ke pantai sekitar Rp3.000 per orang.

Saat ini, belum ada hotel yang tersedia di Pantai Poganda, tetapi wisatawan bisa menginap di guest house (kamar di rumah penduduk). Pengunjung yang ingin berwisata ke Pantai Poganda juga disarankan untuk menggunakan travel agent.

Daya Tarik Pantai Poganda

Ilustrasi pantai, merenung
Ilustrasi pantai, merenung. (Photo by Anna Tarazevich from Pexels)

Melansir dari situs resmi Kemenparekraf, Pantai Poganda dikenal sebagai surga tersembunyi yang memiliki air laut jernih dengan suara ombak yang menenangkan. Pantai ini juga menyajikan keindahan bawah laut yang memesona.

Pengunjung bisa melihat indahnya bawah laut Pantai Poganda dengan aktivitas snorkeling atau diving. Kemudian pengunjung bisa melihat ikan-ikan dari atas dermaga kecil atau melihat aktivitas masyarakat yang sedang memancing.

Pesisir pantai yang putih membuat pengunjung bisa menikmati pesona sunset yang cantik atau sekadar berduduk santai di pinggirnya. Pantai ini masih sangat terjaga kebersihannya sehingga wisatawan dilarang membuang sampah sembarangan.

Pantai Poganda menyajikan spot Instagramable seperti deretan pohon kelapa di sepanjang pantai, dermaga cantik dan beberapa ayunan untuk berfoto. Pantai ini juga sering dijadikan tempat foto prewedding karena pesona alamnya yang menakjubkan.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya