2 Emiten Catatkan Saham Perdana Jelang Libur Lebaran

Dua emiten yang akan catatkan saham perdana di BEI bergerak di usaha restoran, hotel dan produsen beras kemasan.

oleh Agustina Melani diperbarui 22 Jun 2017, 07:34 WIB
Diterbitkan 22 Jun 2017, 07:34 WIB
20151117-Pasar-Modal-Jakarta-AY
Peserta mengikuti cara berinvestasi Mandiri Skuritas di Bursa Efek Jakarta, Selasa (17/11). Mandiri Sekuritas terus mendorong pertumbuhan jumlah investor pasar modal di Indonesia. (Liputan6.com/Angga Yuniar)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) akan kedatangan dua emiten baru pada perdagangan saham Kamis (22/6/2017).

Mengutip laman PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI),  PT Marga Abhinaya Abadi Tbk akan mencatatkan saham perdana pada Kamis pekan ini di BEI. Perseroan telah melepas 474 juta saham saat penawaran saham perdana atau initial public offering (IPO) dengan nilai nominal Rp 100 per saham. Harga saham perdana yang ditetapkan Rp 112 per saham.

Perseroan bergerak di usaha perhotelan dan restoran ini meraup dana sekitar Rp 53,08 miliar dari IPO. Dana hasil IPO akan digunakan untuk bayar sebagian utang, ekspansi usaha dan modal kerja. Perseroan menunjuk PT Sinarmas Sekuritas dan PT Erdikha Elit Sekuritas sebagai penjamin pelaksana emisi efek.

Saat IPO, Perseroan akan menerbitkan saham baru dalam rangka pelaksanaan konversi Mandatory Convertible Bond (MCB) senilai Rp 80 miliar atau maksimal 711 juta saham. Perseroan juga akan mengeluarkan saham baru dengan jumlah sebanyak-banyaknya 35,50 juta saham dari modal ditempatkan dan disetor penuh dalam perseroan setelah IPO yang akan dialokasikan untuk program management and employee stock option plan (MESOP).

Emiten kedua yang mencatatkan saham perdana menjelang libur Lebaran ini yaitu PT Buyung Poetra Sembada Tbk, produsen beras kemasan. Perseroan menawarkan 700 juta saham dengan nilai nominal Rp 100 pada saat IPO. Adapun harga penawaran saham yang ditetapkan Rp 310 per saham.

Perseroan memperoleh dana IPO sekitar Rp 217 miliar. Selain itu, perseroan juga menawarkan waran seri I sebanyak 70 juta waran dengan harga pelaksanaan Rp 355. Periode pelaksanaan waran seri I pada 22 Desember 2017-22 Desember 2020.

Waran ini diberikan sebagai insentif bagi pemegang saham baru yang namanya tercatat dalam daftar pemegang saham perseroan pada tanggal penjatahan. Jadi setiap pemegang 10 saham baru perseroan berhak memperoleh satu waran seri I.

Perseroan telah menunjuk PT Bahana Sekuritas, PT RHB Sekuritas Indonesia dan PT Trimegah Sekuritas Indonesia sebagai penjamin pelaksana emisi efek.

 

 

 

Saksikan Video Menarik di Bawah Ini:

 

 

 

 

 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya