Liputan6.com, Jakarta Di usia muda, penyanyi solo Alika Islamadina memendam hasrat untuk menjadi seorang pebisnis. Dara 19 tahun ini membidik dunia bisnis yang dapat dikombinasikan dengan musik.
"Aku pengin ke depannya kalau nggak menyanyi jadi bussiness woman. Kalau bisnisnya apa sih aku belum tahu, tapi pengin kombinasi antara bisnis dengan musik," ungkap Alika Islamadina di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Minggu (6/4/2014).
Untuk mewujudkan impiannya itu, tak heran jika Alika menekuni bangku kuliah jurusan ekonomi. "Aku sekarang semester empat, memang sengaja ambil ekonomi biar bisa berhubungan sama bisnis," tuturnya.
Walau memiliki kesibukan di dunia entertain, namun mantan personel girlband Princess itu masih dapat menyeimbangkan antara kuliah dan pekerjaan. Diakui Alika, hingga semester empat, nilai-nilai kuliahnya tetap stabil.
"Nggak terganggu kok, karena dua-duanya antara pekerjaan dan kuliah, aku atur jadwalnya biar nggak bentrok. Sekarang (nilai) sama dengan semester satu, ada yang gampang ada yang susah, tapi aku susun mata kuliahnya biar nggak yang susah semua, jadi aku campur ada yang gampang juga," papar keponakan Alya Rohali tersebut.
Alika Ingin Kombinasikan Bisnis dan Musik
Dara 19 tahun ini membidik dunia bisnis yang dapat dikombinasikan dengan musik.
diperbarui 06 Apr 2014, 18:40 WIBDiterbitkan 06 Apr 2014, 18:40 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cara Bersuci yang Benar: Panduan Lengkap Thaharah dalam Islam
Saham Adani Bangkit dari Keterpurukan Usai Kasus Dugaan Suap AS
Tips Menyapih Anak: Panduan Lengkap untuk Orang Tua
110,6 Juta Orang Bakal Bergerak saat Natal dan Tahun Baru, Tanggal Ini Jadi Puncak Mudik
ICC Terbitkan Surat Perintah Penangkapan Benjamin Netanyahu dan Yoav Gallant atas Kejahatan Perang
VIDEO: Fakta Kecelakaan Maut di Ngaliyan Semarang, Truk Tronton Diduga Rem Blong
Menggaet Pasar Internasional ala Iwan Tirta Private Collection, Bukan Sekadar Tampil di Pekan Mode
Pihak Kimberly Ryder Optimis Majelis Hakim Akan Kabulkan Gugatannya Terhadap Edward Akbar
Debat Pilgub Sumsel, Paslon Apresiasi Media dan Bahas Kondisi Kumuh JSC Palembang
Tips Wangi Seharian: Panduan Lengkap Menjaga Kesegaran Tubuh
Tips Hidup Bahagia yang Mudah Diterapkan Sehari-hari
Edy Rahmayadi: Jika Jadi Provinsi, Tapanuli Memiliki Potensi Besar di Sektor Pertanian dan Perkebunan