Liputan6.com, Jakarta Demam selfie alias berfoto sendiri rupanya masih menjangkiti kaum selebriti Tanah Air. Tak asal selfie, solois Lala Karmela mengumpulkan nyali untuk mengajak orang nomor satu di negeri ini, yakni Presiden SBY untuk berpose bersama.
Peristiwa unik itu terjadi ketika Lala menjadi pengisi acara di Istana Negara, beberapa waktu lalu. Usai menghibur tamu undangan, Lala mendekati ajudan SBY. Ia bertanya, apakah pak Presiden bisa diajak selfie.
"Dari dulu aku memang kepingin banget selfie dengan beliau. Kata ajudannya, nggak apa-apa. Tanya langsung saja," ujar Lala mengenang kejadian itu kepada wartawan di Taman Ismail Marzuki, Cikini, Jakarta Pusat, Senin (25/8/2014).
Cewek berusia 29 tahun itu pun memberanikan diri mendekati sang Presiden. Untungnya, SBY mengabulkan permintaan Lala itu. "Pas aku selfie lucu saja. Pak SBY masih formal banget, masih jaga wibawa, hehehe," ujar cewek berdarah Filipina ini.
Foto itu lantas ia tunjukkan kepada mamanya. "Mama ketawa lihat foto itu, terus dia ceritakan ke teman-temannya. Aku posting foto itu di Instagram, dapat like banyak banget," tutur pelantun Satu Jam Saja tersebut.
Kumpulkan Nyali, Lala Karmela Ajak SBY Selfie
Foto selfie dengan Presiden SBY diunggah Lala Karmela di Instagram dan menuai pujian.
diperbarui 25 Agu 2014, 21:20 WIBDiterbitkan 25 Agu 2014, 21:20 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Pedagang Pasar Kambang Depok Diserang OTK hingga Alami Luka di Kepala
Profil 2 Capres di Pilpres AS 2024
Cara Menghilangkan Perut Kembung yang Efektif dan Alami
Akun Kamu Diblokir Orang di X, Tenang Tweet-nya Masih Bisa Dibaca
Cara Agar Kaki Tidak Bau: 21 Metode Efektif Mengatasi Bau Kaki
Pelatihan Berbasis Kompetensi di Banyuwangi Diikuti Ribuan Warga
Prabowo Lantik Pimpinan dan Anggota Kompolnas Periode 2024-2028, Ini Tugas dan Wewenangnya
Ruben Amorim Segera Tiba, Manchester United Bidik Wonderkid Barcelona Sebagai Hadiah
BEI Bakal Luncurkan Foreign Index Futures, Begini Perkembangannya
6 Potret Penampakan Hantu Tak Sengaja Terekam Kamera, Bikin Merinding
Kemenkes Pastikan Program Skrining Kesehatan Gratis Cakup Pemeriksaan Tiroid
Ekonomi Negara ASEAN Paling Cuan dari Geopolitik dan Perang Dagang AS-Tiongkok