Liputan6.com, Jakarta Raffi Ahmad mendapat kado pernikahan spesial dari klub mobil mewah Lamborghini. Presenter Dahsyat itu dihadiahi sebuah mobil Lamborghini putih serta satu jam tangan limited edition. Dua kado super mahal itu diberikan oleh CEO Lamborghini, Johnson Yaptonaga dan pengacara eksentrik Hotman Paris Hutapea.
Sebelumnya, sekitar 20 Lamborghini melakukan iring-iringan di jalan TB Simatupang menuju Pacific Place. Tak hanya itu, ada juga delapan motor Harley Davidson yang mengawal 20 mobil miliaran tersebut.
Sekitar pukul 12.00 WIB, konvoy Lamborghini menepi di Lobby Galeries Lafayette, Pacific Place, Jakarta, Minggu (19/10/2014). Dan yang spesial, di truk kuning ada sebuah Lamborghini berbungkus cover hitam.
Lamborghini Aventador putih berpita merah menjadi persembahan kado pernikahan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina. Di depan mobil terdapat tulisan 'Raffi-Nagita'.
Melihat kado spesial itu, Raffi Ahmad yang meluncur ke bawah langsung berdecak kagum. Apalagi, mobil yang diberikan kepadanya itu sesuai dengan selera Raffi.
"Keren. Ini putih warna kesayangan, sesuai konsep pernikahan saya juga," kata Raffi Ahmad.
Setelah mendapat kunci mobil, pemain film Love Is Cinta itu diberikan sebuah jam tangan dari DCI. Jam tangan limited edition ini warna hitam oranye itu ditaksir seharga puluhan juta. Sayang, Nagita tak ikut mendampingi Raffi. Katanya, produser FTV ini sedang berdandan.
"Nagitanya ada lagi dandan, ini dapat jam juga warna pink. Nanti aku kasih langsung ke dia," pungkas Raffi. (Ras)
Wah! Raffi Ahmad Dapat Kado Pernikahan Mobil Lamborghini
Dua kado super mahal itu diberikan oleh CEO Lamborghini, Johnson Yaptonaga dan pengacara eksentrik Hotman Paris Hutapea.
Diperbarui 19 Okt 2014, 13:30 WIBDiterbitkan 19 Okt 2014, 13:30 WIB
Jumat (17/10/14), Raffi Ahmad dan Nagita Slavina sah menjadi pasangan suami-istri, Jakarta. (Liputan6.com/Faizal Fanani) ... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Polisi Bongkar Produsen Minyakita Sunat Takaran di Bogor
Mitty Zasia Kolaborasi dengan Fanny Soegi, Rilis Video Lirik Untuk Perempuanku Di Cermin
Ikuti Workshop Gratis di KapanLagi Buka Bareng BRI Festival 2025
Simak, Syarat dan Cara Pendaftaran Mudik Gratis 2025
Malas Bergaul? 7 Zodiak Ini Lebih Suka Sendiri
D'MASIV Percaya Diri Tampil di Musexpo AS, Langkah Besar Menuju Go International
Panduan Lengkap Cara Transit di Changi Airport Singapura, Tidak Perlu Takut Kesasar
Langkah Sederhana Bayar dengan QRIS di Google Play, Cek Tutorialnya di Sini
Siapa Paapa Essiedu? Aktor yang Dirumorkan Memerankan Karakter Snape di Serial Harry Potter
Manchester City dan PSG Bertarung Demi Bajak Gelandang Real Madrid Bernilai Rp1,2 Triliun
Segini Besaran Zakat Fitrah 2025 di Bebagai Daerah
Jelang Idulfitri 2025, BI Banten Siapkan Rp2,7 Triliun untuk Penukaran Uang Baru