Liputan6.com, Jakarta Malam ini menjadi malam perpisahan bagi Sherly Mamamia. Pasalnya, meski Sherly telah memberikan penampilan terbaiknya, namun hal itu tidak cukup meyakinkan penonton untuk memberikan dukungan maksimal bagi rekan duet Sammy.
Hal itu membuat Sherly tereliminasi dan harus berhenti bersinar di panggung Mamamia Indosiar. Pulangnya Sherly tidak membuat dirinya berkecil hati, justru Sherly sempat memberikan semangat untuk rekan-rekan kontestan Mamamia lainnya yang masih berjuang untuk tetap bersinar.
"Aku mengucapkan terimakasih banyak buat semua pendukung aku yang selama ini sudah mendukung. Maaf aku nggak bisa lanjut. Tapi aku nggak sedih, aku yakin pasti ada jalan lain untuk berprestasi di luar sana," ungkap Sherly di Studio 5 Indosiar, Daan Mogot, Jakarta Barat, Jumat (7/11/2014).
"Aku pokoknya akan terus mendukung dan mendoakan teman-teman semua yang masih berjuang di Mamamia supaya mereka terus bersinar. Semoga mereka semua terus menjadi bintang dan sukses di industri musik Indonesia," tambahnya.
Meski tidak merasa sedih, namun Sherly mengutarakan kerinduannya jika nanti harus berpisah dengan teman-teman Mamamia lainnya di asrama. "Pastilah aku bakal kangen banget. Secara selama ini aku hidup bersama dengan mereka. Aku akan rindu kalian semua," pungkasnya.
Tereliminasi, Ini Perasaan dan Harapan Sherly Mamamia
Sherly Mamamia berjanji tidak akan berhenti dan ingin terus berprestasi di dunia musik.
diperbarui 07 Nov 2014, 22:00 WIBDiterbitkan 07 Nov 2014, 22:00 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Makna Tersembunyi di balik Lagu "One Of The Girl", Dinilai Kontroversi dan Provokatif
Link Live Streaming Liga Champions Manchester City vs Real Madrid, Sebentar Lagi Kick-off di Vidio
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Rabu 12 Februari 2025
Memahami Arti Istilah "Vibes" dan Penggunaannya dalam Bahasa Sehari-hari
Memahami Arti Twibbon dan Cara Membuatnya dengan Mudah
Memahami Konsep "Lead" dalam Dunia Digital Marketing, Berikut Pengertian, Jenis, dan Cara Mendapatkannya
Tegakkan Prinsip Keadilan dalam Bermasyarakat, Ini Arti Sila Ke-5 Pancasila
Dahnil Gerindra: Upaya Raja-Raja Kecil Jegal Kebijakan Presiden Prabowo Memang Terasa
Apa Arti Konflik? Memahami Definisi, Jenis, dan Penyelesaiannya
Memaknai Arti Kerjasama, Berikut Pengertian, Manfaat, dan Bentuknya dalam Kehidupan
Apa Arti Produksi? Berikut Pengertian, Tujuan, dan Jenisnya
Rem Blong, Truk Bermuatan Kayu Meluncur Tak Terkendali di Pelabuhan Bakauheni