Hal Ini Bikin Baim Wong Selektif Cari Pacar

Kini, Baim Wong tengah memadu kasih dengan perempuan asal Malaysia, Elfira Loy.

oleh Hernowo Anggie diperbarui 25 Agu 2015, 11:20 WIB
Diterbitkan 25 Agu 2015, 11:20 WIB
Baim Wong
sumber foto: Instagram Baim Wong... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Banyaknya perceraian di kalangan selebriti membuat Baim Wong hati-hati dalam memilih pasangan hidup. Karena alasan itu, ia belum juga naik pelaminan di usianya yang menginjak 34 tahun.

"Iya lah (takut dengan perceraian selebriti). Makanya gue pilih-pilih banget," ucap Baim Wong saat ditemui di XXI Epicentrum Walk, Jakarta Selatan, Senin (24/8/2015) malam.

Baim Wong dan Elfira Loy saat ditemui di kawasan Mampang, Jakarta, Selasa (29/7/2015). Baim Wong mengisyaratkan hubungannya terhadap Elfira Loy sudah mulai ke arah yang lebih serius. (Liputan6.com/Panji Diksana)

Aktor bernama asli Muhammad Ibrahim ini kini bisa bernapas lega. Karena saat ini dirinya tengah memadu kasih dengan perempuan asal Malaysia, Elfira Loy.

Keduanya pun sama-sama menikmati jalannya hubungan cinta diantara mereka. Baim Wong juga menyebut sosok sang kekasih sebagai wanita yang selama memang dicarinya.

sumber foto: Instagram Baim Wong

"Gue berusaha cari pendamping yang sesuai kriteria gue. Karena gue mau nikah sekali seumur hidup," tutup dia.(Gie/Mer)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya