Sutradara Alien: Covenant Cari Lokasi Monumental di Australia

Bicara soal Alien:Covenant, sutradara Ridley Scott mengaku tengah mencari lokasi yang monumental.

oleh Ruly Riantrisnanto diperbarui 30 Nov 2015, 18:15 WIB
Diterbitkan 30 Nov 2015, 18:15 WIB
Sekuel Prometheus Janjikan Porsi Besar Alien
Kelanjutan film 'Prometheus' akhirnya benar-benar mendekati titik terang.

Liputan6.com, Los Angeles Bicara soal prekuel Alien yang berjudul Alien: Covenant, sutradara Ridley Scott memberikan rincian terbaru seputar film yang nantinya bakal menjadi sekuel bagi Prometheus itu.

Seperti dilansir dari Ace Showbiz, Sabtu (28/11/2015) rincian tersebut diutarakan oleh Ridley Scott yang sedang berada di Australia untuk mendalami lokasi syuting Alien: Covenant. Di negara itulah ia memberi rincian terbarunya tentang film mendatang.

Ridley Scott tiba di Australia pada Rabu pagi untuk mengikuti tur VIP dari 20th Century Fox di Sydney.

Pada konferensi pers yang diadakan di Fox Studios Australia di Sydney, sang sutradara mengisyaratkan bahwa Michael Fassbender akan memainkan dua peran dalam sekuel Prometheus.

Sementara Fassbender akan kembali sebagai robot humanoid bernama David, Ridley Scott tidak menyebutkan peran lain yang akan dimainkan sang aktor. Scott kemudian menegaskan bahwa Noomi Rapace akan kembali dalam peran yang kecil.

Scott mengatakan bahwa kasting untuk awak kapal Covenant berada di tahap yang cukup aman. Namun, ia menolak untuk mengungkapkan nama-nama yang memungkinkan untuk memerankan kru kapal tersebut.

Scott sendiri diketahui bertandang ke Australia untuk mencari 'hutan monumental dan batu monumental' yang akan menjadi lokasi syutingnya. Ia juga mengatakan bahwa sisa adegannya akan difilmkan di studio dengan beberapa CGI yang menjanjikan.

 Sutradara Ridley Scott menyatakan bakal memperkenalkan Alien jenis baru dalam film Prometheus 2.

Bertempat setelah kejadian dalam film Prometheus, Alien: Covenant berfokus pada awak kapal koloni Covenant ketika mereka menemukan tempat yang dianggap 'surga yang belum dipetakan'.

Akan tetapi, tempat tersebut sebenarnya memiliki sisi gelap, dan menggambarkan dunia yang berbahaya. Penduduk satu-satunya di situ adalah robot sintetis bernama David (Michael Fassbender) yang selamat dari ekspedisi terkutuk Prometheus.

Prometheus. (virtualborderland.wordpress.com)

Bertindak sebagai bab kedua dalam trilogi prekuel yang dimulai dengan Prometheus, film ini baru nanti akan terhubung langsung kepada Alien pertama. Alien: Covenant dijadwalkan untuk dirilis di Amerika Utara pada 6 Oktober 2017. (Rul/Feb)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya