Liputan6.com, Jakarta Asri Welas, baru saja melahirkan anak keduanya setelah delapan tahun hanya memiliki satu anak, Ibram. Asri pun tak lama berada di rumah sakit.
Sayangnya, buah hati Asri Welas yang dipanggil Ibran ini harus kembali ke rumah sakit lantaran bilirubin yaitu pigmen kuning yang ada dalam darah, urine, dan tinja manusia yang diurai dari sel darah merah yang sudah mati cukup tinggi 17,9 sehingga sang bayi pun harus diberi sinar.
Advertisement
Kesedihan Asri Welas terlihat dari video yang diunggah di akun Instagramnya, Rabu (19/4/2017). Ia pun mengingatkan kepada ibu yang baru melahirkan untuk memberikan ASI nya dua jam sekali agar bilirubinnya tidak tinggi.
Baca Juga
"Doakan Mas Ibran ku cepet sembuh ya, bilirubin nya tinggi jadi agak kuning 17,9 harus disinar dan masuk rumah sakit, doakan cepat sembuh ya, ini sambil disinar sambil menyusui," tulis Asri Welas sebagai keterangan video yang sudah ditonton lebih dari 17 ribu orang.
Berkat doa penggemar, anak kedua Asri Welas ini pun sudah mengalami kemajuan. Bilirubinnya pun sudah turun dari 17,9 menjadi 14,2.
"Selamattt pagiiii alhamdulilah bilirubin nya Mas Ibran udah turun jadi 14 dari 17, sampai salah sebut, masa pakai lampu laser ini lampu biru buat menurunkan bilirubinnya Mas Ibran, doakan cepat sehat ya," lanjutnya.
Asri Welas melahirkan anak laki-laki kedua pada 12 April 2017 di Rumah Sakit Pondok Indah, Jakarta. Bayi yang diberinama Rayyan Gibran Ridharaharja ini lahir dengan berat tiga kilogram, dan panjang 47 sentimeter.