Liputan6.com, Jakarta Eliminasi Dangdut Academy Celebrity 2 atau disingkat DA Celeb 2 berakhir dengan tersenggolnya satu selebriti terakhir di Konser Result Top 3 pada Rabu (24/5/2017) tadi malam.
Sayang sekali, selebriti yang akhirnya gagal masuk Grand Final tersebut adalah Lucky Octavian. Jebolan ajang pencarian bakat di sebuah stasiun televisi pada 2004 ini kalah dari lawannya di babak voting juri, usai masuk bottom two karena perolehan SMS-nya menjadi dua terendah.
Diadu melawan Gabriel Harvianto, Lucky hanya mampu meraih tiga lampu hijau dengan dua lampu merah ditekan Iyeth Bustami dan Iis Dahlia. Sedang Gabriel sendiri hanya kehilangan satu lampu hijau yang ditekan oleh Soimah.
Advertisement
Data polling SMS terakhir Lucky juga menjadi yang terendah di Konser Result Top 3. Pria kelahiran 9 Oktober 1981 ini hanya mengumpulkan 29,36% dan sebenarnya hanya kalah tipis dari Gabriel yang meraup 30,31%. Sementara di puncak klasemen, Tia AFI melesat dengan raihan SMS mencapai 40,33%.
Baca Juga
Di Konser Result sendiri, Top 3 berkesempatan tampil dengan kolaborasi istimewa bersama tiga juara Dangdut Academy (DA). Tia yang tampil pertama, berduet dengan juara DA 3, Ical. Keduanya membawakan lagu "Malam Terakhir" dengan kurang menggigit.
Untuk penampilannya ini, Tia-Ical hanya mendapat dua lampu hijau. Alhasil, mereka pun harus mengulang penampilan. Hasilnya lumayan, hanya satu lampu merah saja yang didapat. Menurut Iyeth, untuk penampilan kedua ini Tia dan Ical tampil dengan pitch control lebih bagus dan chemistry yang lebih baik.
Gabriel menjadi penampil kedua yang beruntung bisa nyanyi bareng juara DA pertama, Lesti Andriani. Lagu yang dibawakan pun tak tanggung-tanggung adalah lagu "Kejora" milik sang teman duet. Beniqno menyebut kolaborasi mereka adalah yang terbaik, chemistry bagus, dan ia pun tak sabar menunggu Gabriel di Grand Final. Duetnya bersama Lesti, Gabriel sukses merebut lima lampu hijau.
Tampil terakhir, Lucky featuring Evi, juara DA 2, tampil memukau dengan lagu berirama cepat "Jangan Buang Waktuku". Soimah sampai tak menulis catatan untuk menilai kolaborasi keduanya. Juri lain pun sepakat dan akhirnya kelimanya menekan lampu hijau. Namun sayang, Lucky harus masuk bottom two dan akhirnya tersenggol. Harapan Lucky menjadi juara Dangdut Academy Celebrity 2 pun gagal tercapai.