Ngaku Cinta, Nikita Mirzani Tak Henti Mencium Kekasih

Nikita Mirzani tak malu menunjukkan kemesraan dengan sang kekasih di media sosial.

oleh Fajarina Nurin diperbarui 04 Jun 2017, 18:36 WIB
Diterbitkan 04 Jun 2017, 18:36 WIB
Nikita Mirzani
Nikita Mirzani tak malu menunjukkan kemesraan dengan sang kekasih di media sosial. ... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Nikita Mirzani tengah menikmati kebersamaannya dengan sang kekasih, Paulo, di Italia. Momen bahagia mereka pun terekam dalam Instagram Story Nikita Mirzani sejak beberapa waktu belakangan.

Nikita Mirzani nikmati indahnya kota Roma, Italia bersama kekasih baru (Foto: Instagram)

Yang paling anyar, Nikita Mirzani menunjukkan momen mesra dengan sang kekasih di mobil. Ibu dua anak itu membuat sensasi. Namun kali ini unggahannya hanya di Instagram Story yang akan hilang dalam waktu 24 jam.

Dalam video singkat tersebut, Nikita Mirzani tampak bersandar di dada Paulo sambil menggigit tangan sang kekasih. Perlahan, ia pun menciumi tangan pria yang ia cintai itu terus-menerus, dari jari hingga punggung tangan.

"My bae (sayangku)," tulis Nikita Mirzani dalam video yang diunggah Minggu (4/6/2017) tersebut, lengkap dengan emoticon hati tanda cinta. Melalui beberapa video yang diunggah, Nikita Mirzani tampaknya memang sedang dimabuk asmara.

Nikita Mirzani [Foto: Yudha Gunawan]

Melalui video yang tersebar di media sosial, ia bahkan tampak mencium bibir sang kekasih di depan beberapa kerabatnya yang merekam aktivitas tersebut. Mendadak sontak kritik pedas warganet pun terlontar untuk Nikita Mirzani.

Namun, sebanyak apa pun kritik pedas yang menghujani media sosial medianya, Nikita Mirzani tetap tampak bahagia. Ia memang terkenal sebagai salah satu selebritas yang tak takut pada serangan haters.

 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya