Jessica Alba Lahirkan Anak Ketiga

Kelahiran anak lelaki Jessica Alba ini lebih awal dari perkiraan.

oleh Ratnaning Asih diperbarui 02 Jan 2018, 12:00 WIB
Diterbitkan 02 Jan 2018, 12:00 WIB
Trik Cerdas Aplikasikan Maskara Ala Jessica Alba
Kelahiran anak lelaki Jessica Alba ini lebih awal dari perkiraan.

Liputan6.com, Los Angeles - Ada kado terakhir yang diterima aktris Jessica Alba di akhir tahun lalu, yakni kelahiran anak ketiganya dari sang suami, Cash Warren, di hari terakhir 2017.

Berita bahagia tersebut lantas dibagikan Jessica Alba lewat akun Instagram pribadinya.

"Hayes Alba Warren 12/31/17 kado terbaik yang datang di Tahun Baru!! Cash dan aku merasa sangat diberkati," tulis Jessica Alba, seperti diberitakan oleh E! News, Selasa (2/1/2018).

Unggahan ini dilengkapi dengan foto sang bayi, yang tampak sedang terlelap.

 

Disambut Kakak-kakaknya

Bayi Lelaki Jessica Alba
Bayi lelaki Jessica Alba (Sumber: Instagram/ jessicaalba)

Ia juga mengatakan bahwa dua putrinya, Honor (9) dan Haven (6), ikut menyambut gembira kehadiran bayi tersebut."Haven dan Honoe langsung terobsesi dengan adik laki-laki mereka," tutur Jessica Alba.

Suami Jessica Alba juga membagikan fotonya saat sedang menggendong sang buah hati. Ia juga sedikit menceritakan tentang proses persalinan, yang ternyata lebih awal dari waktu perkiraan.

 

Lahir Lebih Awal

[Bintang] Jessica Alba
Jessica Alba dan kedua anaknya. (Instagram/jessicaalba)

"Kamu tiba lebih awal, tapi kami tidak bisa lebih bahagia dari ini. Mamamu adalah wanita terkuat yang kukenal...kamu sangat beruntung memilikinya di sisimu," tulisnya.

Suami Jessica Alba ini juga menjanjikan bahwa anaknya akan menjalani hidup yang penuh mimpi dan petualangan.

Sementara itu, menurut informasi dari sebuah narasumber, Jessica Alba dan suaminya memang telah lama berencana untuk memiliki anak ketiga. "Itu memang telah direncanakan dan mereka menunggu waktu yang tepat," kata sumber tersebut.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya