Dewi Perssik Berikan Kejutan Manis di Ulang Tahun Angga Wijaya

Dewi Perssik memberikan kejutan di hari ulang tahun manajer sekaligus suaminya, Angga Wijaya.

oleh Surya Hadiansyah diperbarui 02 Okt 2018, 17:00 WIB
Diterbitkan 02 Okt 2018, 17:00 WIB
Angga Wijaya dan Dewi Perssik
Angga Wijaya dan Dewi Perssik [foto: instagram.com/dewiperssikreal]... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Dewi Perssik memberikan kejutan di hari ulang tahun manajer sekaligus suaminya, Angga Wijaya. Hal tersebut diketahui melalui unggahan Dewi Perssik pada Selasa (2/10/2018). 

Dewi Perssik mengunggah momen kejutan untuk suaminnya itu ke akun Instagramnya. Di foto tersebut, Dewi Perssik memberikan hadiah berupa kue ulang tahun dengan jam tangan brand kondang dunia di atasnya. Dalam keterangan foto yang menyertainya, Dewi Perssik mengucapkan harapannya untuk sang suami di hari bahagianya.

"Barakallah fii umrik..love @anggawijaya88 semoga kamu bisa memberikan kebahagiaan untuk orang disekitarmu, selalu memberikan ketulusan dan hati yang baik. Insyaallah kerja kerasmu dalam membantu kegiatan karirku dan segala harapan yg kamu rencanakan untuk aku dan gabriel akan selalu dilancarkan oleh ALLAH...amin.. ❤️🎂🎉🎊," tulis Dewi Perssik.

Tak mau ketinggalan, Angga Wijaya juga mengunggah momen tersebut di Instagramnya. Dalam unggahan tersebut, Angga Wijaya berterima kasih kepada sang istri yang sudah menyiapkan kejutan di hari ulang tahunnya. 

 

Tak Bisa Diungkapkan

Angga Wijaya Ulang Tahun
Dewi Perssik beri kejutan untuk sang suami. (instagram.com/dewiperssikreal)... Selengkapnya

"Wah tidak bisa di ungkapkan dengn kata”. TERIMAKASIH BANYAK untuk teman” saudara dan keluargaku especially untuk istriku tersayang @dewiperssikreal yg sudah memberi kejutan di hari ulang tahunku yg ke 32," tulis Angga Wijaya.

 

Satu Permintaan

Suasana Ulang Tahun Angga Wijaya
Dewi Perssik beri kejutan untuk sang suami. (instagram.com/anggawijaya88)... Selengkapnya

Angga Wijaya kemudian melanjutkan kalimatnya, ia mengajukan satu permintaan untuk sang istri tercintanya.

"Aku bahagia sekali. Hanya satu pintaku aku ingin kita menjadi kuarga yg hangat,bahagia dan sejahtera serta dalam lindungan alloh subhana wataala amiiin ya alloh ya robal alamin, terimakaih my love ❤️😘," tutup Angga Wijaya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya