Lagu Terbaru SuperM Menyita Perhatian Media Musik Amerika Serikat

SuperM merilis sebuah lagu terbaru berjudul 100 pada tanggal 14 Agustus 2020 lalu.

oleh Hernowo Anggie diperbarui 19 Agu 2020, 21:12 WIB
Diterbitkan 19 Agu 2020, 18:40 WIB
Inilah Potret 7 Anggota Boygroup Baru SuperM
SuperM merilis sebuah lagu terbaru berjudul 100 pada tanggal 14 Agustus 2020 lalu. (Liputan6.com/IG/@superm)

Liputan6.com, Jakarta - Respons positif didapatkan SuperM dari media musik di Amerika Serikat. Sejumlah media musik ternama di Negeri Paman Sam ikut menyimak lagu terbaru milik SuperM berjudul "100".

Lagu terbaru SuperM diketahui dirilis pertama kali pada 14 Agustus 2020. Lagu bernuansa energik dan powerful ini sukses membuat Baekhyun dkk kebanjiran pujian.

Di Asia, lagu tersebut mendapatkan respons positif dari penggemar. Ternyata, respons tak kalah menarik muncul dari pemerhati musik di Amerika Serikat.

Media massa terkenal di Amerika Serikat yang khusus membahas musik dan hiburan seperti Rolling Stone, Billboard, dan Variety, serta media bisnis Forbes, memberikan pujian untuk lagu terbaru SuperM.

Pujian Forbes

SuperM
Grup idola K-Pop, SuperM berpose saat konferensi pers di Capitol Records Tower, Hollywood pada Kamis (3/10/2019). (VALERIE MACON/AFP)

Dalam artikel yang diberi judul 'SuperM memulai era kedua karirnya dengan single terbaru 100', Forbes melalui laman resminya mengatakan, "Dalam 3 menit 30 detik, 100 memiliki lebih banyak energi dibandingkan energi yang dihabiskan oleh orang-orang dalam satu tahun."

Merangsang Adrenalin

SuperM (Soompi)
SuperM (Soompi)

Dilanjutkan dari Forbes, "100 seperti adrenalin yang langsung menyegarkan pendengar. Karya fantastis SuperM dalam mencampurkan lirik rap dengan bagian reff dan vokal di bagian lain membuat keseluruhan lagu terasa seperti satu hook yang berkelanjutan. Visual dari 100 juga konsisten dengan kecepatan dan energi lagu, jadi pendengar tidak membuang waktu 1 detik pun."

Pendapat Rolling Stone

SuperM
Grup idola K-Pop, SuperM saat konferensi pers di Capitol Records Tower, Hollywood pada Kamis (3/10/2019). SuperM beranggotakan Taemin SHINee, Baekhyun daEXO, Mark dan Taeyong NCT, serta Lucas dan Ten WayV. (VALERIE MACON/AFP)n Kai

Bukan cuma itu, Rolling Stone yang merupakan media musik Amerika Serikat menyebut lagu terbaru SuperM itu sebagai sebuah energi terbaik yang terangkum dalam durasi 3 menit. 

"Dengan grand techno-style beat, staccato-style rap dan dentuman bass line yang agresif dibalut oleh melodi yang kencang, 100 memberikan jangkauan yang luas dari kemampuan bernyanyi serta rap SuperM dalam proses menuju ke puncak. Ini merupakan lagu dengan energi terbaik dan menyenangkan dalam 3 menit 30 detik.”

Dipuji Billboard dan Variety

Akan Hadir di The Ellen Show, Inilah Potret 7 Anggota Boygroup Baru SuperM
SuperM beranggotakan ketujuh idol yang telah debut yaitu Taemin SHINee, Baekhyun dan Kai EXO, Taeyong, Ten, Mark, dan Lucas NCT. (Liputan6.com/IG/@superm)

Selain Forbes dan Rolling Stone, Billboard dan Variety juga melontarkan pujian mereka terhadap lagu baru SuperM itu. (Kapanlagi)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya