Supermodel Elsa Hosk Ungkapkan Arti Nama Anak Perempuannya yang Diambil dari Bahasa Finlandia

Simak arti nama anak perempuan dari supermodel Victoria's Secret Elsa Hosk.

oleh Liputan6.com diperbarui 23 Nov 2021, 16:40 WIB
Diterbitkan 23 Nov 2021, 16:40 WIB
Elsa Hosk
Elsa Hosk. (dok. Instagram @hoskelsa/https://www.instagram.com/p/CQEgTa6sNnC/)

Liputan6.com, Jakarta Bagi supermodel Victoria's Secret, Elsa Hosk, dalam memutuskan nama panggilan untuk sang putri bukanlah merupakan suatu hal yang sulit.

Elsa Hosk sempat membuka sesi tanya jawab dalam Instagram Story-nya.

Wanita cantik berusia 32 tahun itu mengungkapkan bahwa ia bersama pacarnya, Tom Daly, memilih nama anak perempuan mereka, Tuulikki Joan, karena berbagai alasan.

Diantaranya karena ikatan keluarga serta makna namanya yang cantik. Dilansir People.com, Selasa (23/11), berikut arti nama putri Elsa Hosk.

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Nama Anak Diambil dari Finlandia

Victoria Secret Fashion Show
Model Elsa Hosk berpose di atas catwalk selama Victoria's Secret Fashion Show 2018 di Pier 94 di New York, AS (8/11). (AP Photo/Evan Agostini)

"Tidak sulit untuk memilih namanya karena saya selalu menginginkan nama anak dari Finlandia," kata Elsa.

"Saya pikir nama anak dari Finlandia sangat lucu. Dan Tuulikki adalah nama tengah ibu saya, dan pihak keluarga ibu saya berasal dari (bahasa) Finlandia. Mereka semua memiliki nama Finlandia dan mereka semua sangat imut."

Ia juga menambahkan, "Ketika saya memberi tahu Tom tentang nama ini, dia juga menyukainya, yang merupakan pertanda bahwa itu adalah nama yang sangat unik."

Elsa menceritakan arti di balik nama sang anak, "Tuuli" memliki arti "angin" dan "Tuulikki" berarti "angin kecil", dan nama tersebut juga merupakan nama dari dewi hutan.

Penulis : Azarine Natazia

 

 

Infografis 5 Tips Pakai Masker Cegah Covid-19 untuk Anak

Infografis 5 Tips Pakai Masker Cegah Covid-19 untuk Anak. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis 5 Tips Pakai Masker Cegah Covid-19 untuk Anak. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya