Liputan6.com, Jakarta Aktor senior Rudy Salam meninggal dunia. Kabar ini disampaikan saudara kandungnya, Roy Marten di akun Instagram pribadi pada Jumat (18/11/2022) pagi seraya mengunggah sebuah foto kenangan.
Rudy Salam meninggal dunia pada Jumat (18/11/2022) sekitar pukul 06.04 WIB setelah menjalani perawatan intensif di Rumah Sakit Harum Jakarta. Ini dikabarkan salah satu anak almarhum tanpa menyebut penyakitnya.
Anak Rudy Salam, yakni Runa Ricci Salam, menyampaikan kabar duka lewat Instagram Stories berlatar hitam pada hari yang sama. Ia menyebut Rudy Salam telah tidur di rumah Bapa tanpa rasa sakit.
Advertisement
Baca Juga
“Tuhan yang memberi, Tuhan pula yang mengambil. Telah berpulang ke rumah Bapa di Surga, suami/ papa/ opa dan saudara kami tercinta, Rudi Salam pada hari Jumat, 18 November 2022 jam 06.04 WIB di RS Harum,” cuitnya.
Tertidur di Rumah Bapa
“Tertidur di rumah Bapa tempat di mana tidak ada kesakitan dan penderitaan. Kekallah kenangannya,” Runa Salam mengabarkan. Belum ada informasi lebih lanjut terkait pemakaman sang aktor.
“Disemayamkan di Rumah Duka PGI Cikini. Berita pemakaman akan menyusul. Kami yang berduka cita, Istri: Marina Gardena. Anak: Runa Ricci Salam-Suchit Suresh Thadani. Rama Perkasa Salam-Dyah Mayasari,” Runa Salam menyambung.
Advertisement
Foto Kenangan Rudy Salam
Melansir dari unggahan Runa Salam, Rudy Salam meninggalkan 5 cucu yakni Samuel Thadani, Caleb Thadani, Josua Thadani, Noah Salam, dan Keanu Salam.
Hari yang sama, Gading Marten melayangkan dukacita. Bintang film Love For Sale mengunggah foto kenangan Rudy Salam dalam format monokrom seraya mengirim kekuatan untuk keluarga yang ditinggalkan.
Rest In Peace
“Rest In Peace om Rudy Salam. Kekallah kenangannya Tuhan kasihanilah. Yang tabah ya,” cuit Gading Marten bersama unggahan tersebut lalu menyennggol akun Runa Salam dan Rama Perkasa Salam.
Rudy Salam berkarier di layar lebar sejak dekade 1970-an lewat film Jakarta Jakarta dan Yang Muda Yang Bercinta. Setelahnya, ia eksis di layar kaca salah satunya lewat sinetron komedi legendaris, Ada-ada Saja (1993) garapan Kaisar Sinetron Raam Punjabi.
Advertisement