Nikita Mirzani Selalu Tampil Glowing saat Sidang: Cuma Pakai Air Wudhu

Nikita Mirzani menjalani sidang di Pengadilan Negeri Serang, Banten.

oleh Liputan6.com diperbarui 28 Nov 2022, 12:43 WIB
Diterbitkan 28 Nov 2022, 12:43 WIB
Nikita Mirzani
Nikita Mirzani (Tangkap Layar video Youtube Intens Investigasi)

Liputan6.com, Jakarta Nikita Mirzani mendekam di Rumah Tahanan Negara (Rutan) Klas IIB Serang, selama proses perkara pencamaran nama baik atas laporan Dito Mahendra bergulir di meja hijau. Meski mendekam di tahanan, nyatanya Nikita selalu tampil modis dan memesona setiap kali menghadiri persidangan.

Misalnya di sidang yang mengagendakan tanggapan Jaksa Penuntut Umum (JPU), atas eksepsi Nikita Mirzani yang digelar hari ini, Senin (28/11/2022). Nikita Mirzani tampil modis mengenakan dress berwarna hitam, dengan padanan aksesoris kalung yang melingkar di lehernya.

Nikita mengatakan, penampilannya yang terlihat glowing bukan lantaran dirinya melakukan perawatan selama di tahanan. Untuk urusan kulit wajah, perempuan yang akrab disapa Nyai ini mengaku hanya mengandalkan air wudhu.

"Enggak (perawatan) dong. Perawatannya cuma pakai air wudhu. Karena aku juga enggak kena matahari," aku Nikita Mirzani.


Kondisi Nikita

Nikita Mirzani
Nikita Mirzani (Tangkap Layar video Youtube Intens Investigasi)

Di kesempatan sama Nikita mengaku dalam kondisi sehat. Meski begitu, ia tak menampik merasa deg-degan saat tiba di Pengadilan Negeri Serang, ketika mendapati banyak orang yang sudah hadir untuk mengikuti jalannya persidangan.

"Deg-degan karena ramai banget. Tadi kan mobil lewat depan, ya deg-degan aja. Biasa, manusiawi kan. Aku kan manusia. Bukannya takut, tapi deg-degan aja. Takutnya gimana-gimana. Inginnya kan persidangan ini jalannya lancar terus, enggak ada hambatan," aku ibu 3 anak itu.


Adaptasi

Nikita melanjutkan, dirinya tak sulit beradaptasi selama di dalam tahanan. Ia juga mengaku menjalani berbagai kegiatan, untuk mengisi hari-harinya selama mendekam di Rumah Tahanan Negara (Rutan) Klas IIB Serang.

"Di dalam baik-baik aja, ikut kegiatan. Merajut, main voli main bulutangkis, ngaji, solat, baca buku," urai Nikita.


Bersyukur

Nikita bersyukur atas dukungan yang datang, selama dirinya menjalani proses persidangan di Pengadilan Negeri Serang, Banten. Itu terlihat dari beberapa kerabat, yang rela datang untuk memberikan dukungan langsung pada Nikita.

"Alhamdulillah berarti masih banyak yang mencintai aku. Terimakasih yang sudah datang jauh-jauh ke sini," ucap Nikita Mirzani. (Reporter: M. Altaf Jauhar)

Infografis Libur Natal dan Tahun Baru, Ini 5 Langkah Cegah Lonjakan Covid-19
Infografis Libur Natal dan Tahun Baru, Ini 5 Langkah Cegah Lonjakan Covid-19 (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya