Liputan6.com, Jakarta - Burhan sedang diperiksa polisi. Polisi tanya kenapa Burhan meracun Shafira? Burhan bilang dia disuruh melakukan itu. Polisi tanya siapa yang menyuruh Burhan. Bertepatan saat itu Dania udah ada disitu. Burhan bilang Dania.
Dania dengan marah bilang ke polisi kalau dia difitnah. Dania menyebut tidak kenal orang itu. Burhan tetap ngotot kalau Dania yang suruh dia dan minta Dania jangan lepas tangan. Julian dan Yuda serta Adriansyah pengacara Yuda masuk dan mendengar ucapan Burhan. Yuda dan Julian kaget dengar ucapan Burhan.
Advertisement
Baca Juga
Saksikan Sinetron Luka Cinta Episode Kamis 23 Januari Pukul 21.30 WIB di SCTV, Simak Sinopsisnya
Saksikan Sinetron Ikrar Cinta Suci Episode Kamis 23 Januari Pukul 19.55 WIB di SCTV, Simak Sinopsisnya
Saksikan Sinetron Ketika Cinta Memanggilmu Episode Kamis 23 Januari Pukul 18.20 WIB di SCTV, Simak Sinopsisnya
Polisi yang memeriksa Burhan menoleh ke Julian yang dari tadi berdiri memperhatikan Dania dengan sangat marah sambil menggeram dalam hati.
Advertisement
Mobil Mona melaju. Mona suruh Herman supirnya ke alamat WO, dia mau segera persiapin pernikahannya. Rafael gak bisa membantah. Dalam hati dia bergumam, lebih cepat menikahi Mona itu lebih baik supaya dia bisa memanfaatkan Mona untuk menjatuhkan perusahaan Julian.
Shafira mulai gelisah menunggu Julian belum juga kembali. Shafira kemudian mengambil hapenya untuk menelpon Julian tapi Julian sudah muncul. Shafira langsung tanya gimana Dania? Julian bilang Dania tidak mengaku kalau dia yang suruh Burhan, orang yang menaruh racun. Tapi Burhan tetap bilang Dania yang suruh dia.
Yuda duduk sambil minum bicara dengan Rafael melalui hapenya. Yuda mengajak Rafael ketemu di Brown café. Rafael bilang dia gak bisa. Yuda langsung to the poin mengatakan dia mau bicara soal Dania.