George Clooney Selidiki Dimensi Masa Depan di Film Tomorrowland

Aktor Hollywood George Clooney ambil bagian dalam proyek terbaru Walt Disney Pictures yang bertajuk Tomorrowland.

oleh Feby Ferdian diperbarui 30 Agu 2013, 18:30 WIB
Diterbitkan 30 Agu 2013, 18:30 WIB
george-clooney-130830b.jpg
Aktor Hollywood George Clooney dikabarkan ambil bagian dalam proyek terbaru Walt Disney Pictures yang bertajuk 'Tomorrowland'.

Diketahui, lewat kerja sama dengan beberapa nama paten seperti Hugh Laurie, Britt Robertson, hingga Thomas Robinson, proyek teranyar dari sutradara Brad Bird itu pun akan segera memulai produksinya pada pekan ini untuk mengejar jadwal rilis yang sudah terlanjur ditentukan.

Rencananya, bila tidak ada aral melintang, film Tomorrowland akan mulai dirilis di bioskop-bioskop Amerika Serikat mulai 12 Desember 2014 mendatang

Berbicara mengenai kisahnya, film, Tomorrowland bercerita mengenai seorang ilmuwan yang mencoba menggali sebuah tempat misterius di antara ruang dan waktu.

Kabarnya, demi menampilkan gambar penuh imajinatif di film ini dengan hasil yang maksimal, Walt Disney pun turut mengangkat nama Claudio Miranda untuk mengerjakan sinematografinya.

Sebelumnya, Claudio Miranda sudah terlebih dahulu terkenal dengan kesuksesannya meraih 14 piala untuk hasil karyanya di film 'Life of Pi'. Termasuk Piala Oscar yang dianugerahkan kepadanya pada 24 Februari 2013 lalu di Dolby Theatre, Los Angeles, Amerika Serikat.(Feb)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya