Liputan6.com, Jakarta - Sejumlah wilayah di Surabaya, Jawa Timur terendam banjir karena hujan deras pada Sabtu, 5 Desember 2020.
Kepala Badan Penanggulangan Bencana dan Perlindungan Masyarakat (BPB Linmas) Surabaya, Irvan Widyanto menuturkan, hujan deras yang terjadi sebabkan genangan di Rungkut, Tenggilis, Mejoyo, Gayungan dan Dukuh Pakis. “Sebagian timur dan selatan (wilayah Surabaya-red),” ujar dia saat dihubungi Liputan6.com lewat pesan singkat.
Baca Juga
Ia menambahkan, hujan cukup lebat disertai sedikit angin pada Sabtu, 5 Desember 2020. "Hari ini belum bisa dikatakan ekstrem,” ujar dia.
Advertisement
Artikel hujan lebat, wilayah di Surabaya ini terendam banjir menyita perhatian pembaca di Surabaya. Ingin tahu artikel terpopuler lainnya di Surabaya? Berikut sejumlah artikel terpopuler di Surabaya yang dirangkum pada Minggu, (6/12/2020):
1.Hujan Lebat, Wilayah di Surabaya Ini Terendam Banjir
Sejumlah wilayah di Surabaya, Jawa Timur terendam banjir karena hujan deras pada Sabtu, 5 Desember 2020.
Kepala Badan Penanggulangan Bencana dan Perlindungan Masyarakat (BPB Linmas) Surabaya, Irvan Widyanto menuturkan, hujan deras yang terjadi sebabkan genangan di Rungkut, Tenggilis, Mejoyo, Gayungan dan Dukuh Pakis. “Sebagian timur dan selatan (wilayah Surabaya-red),” ujar dia saat dihubungi Liputan6.com lewat pesan singkat.
Ia menambahkan, hujan cukup lebat disertai sedikit angin pada Sabtu, 5 Desember 2020. "Hari ini belum bisa dikatakan ekstrem,” ujar dia.
Berita selengkapnya baca di sini
2.4 Hal Terkait Warga di Gresik Terpaksa Bawa Jenazah Melalui Sungai
Media sosial diramaikan video yang menunjukkan warga mengantarkan jenazah melalui sungai karena tidak ada jembatan. Hal itu terjadi di Dusun Gorenkanlor, Desa Cermenlerek, Kecamatan Kedamean, Kabupaten Gresik, Jawa Timur.
Jenazah yang ada di dalam video yang ramai di media sosial adalah Nenek Kasti yang juga warga Kedamean, Gresik, Jawa Timur. Ia tutup usia karena sakit pada Rabu, 2 Desember 2020.
Kejadian tersebut disesalkan oleh Pemerintah Kabupaten Gresik. Apalagi kejadian jenazah yang diseberangkan melalui sungai pernah terjadi pada 2019. Kepala Bagian Humas dan Protokol Setda Gresik Reza Pahlevi menyampaikan turut berduka cita atas meninggalnya Nenek Kasti Warga Dusun Gorekanlor, Desa Cermenlerek, Kecamatan Kedamean Gresik, Jawa Timur.
Berita selengkapnya baca di sini
3.Peta Sebaran Corona COVID-19 Surabaya pada 4 Desember 2020
Pasien positif Corona COVID-19 bertambah 31 orang di Surabaya, Jawa Timur. Total kasus positif COVID-19 di Jawa Timur mencapai 17.044 orang.
Sementara itu, pasien sembuh dari COVID-19 bertambah 32 orang menjadi 15.755 orang. Di satu sisi, pasien meninggal karena Corona COVID-19 bertambah satu orang menjadi 1.214.
Secara persentase konfirmasi COVID-19 per 4 Desember 2020 dengan rincian konfirmasi pasien sembuh mencapai 92,44 persen atau setara 15.755, konfirmasi meninggal 1.214 atau setara 7,12 persen dan konfirmasi dalam perawatan sebanyak 75 atau setara 0,44 persen. Demikian mengutip lawancovid-19.surabaya.go.id, Sabtu, 5 Desember 2020.
Berita selengkapnya baca di sini
** #IngatPesanIbu
Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan.
Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita.