Liputan6.com, Jakarta - Uber seakan tidak ada habis-habisnya mengundang kontroversi. Masih terganjal terkait masalah legalitas, kini giliran sang pendiri sekaligus CEO Uber, Travis Kalanick, yang dihujani protes.
Pada kesempatan rekaman acara talk show 'The Late Show with Stephen Colbert', pria yang bertengger di daftar 400 orang terkaya di Amerika Serikat versi majalah Forbes itu diprotes oleh seseorang yang tiba-tiba muncul di balkon atas studio.
Dikutip dari laman Business Insider, Jumat (11/09/2015), pemrotes itu muncul saat rekaman talk show berlangsung dan meneriakkan banyak hujatan kepada Kalanick. Si pemrotes juga menuduh pria kelahiran 6 Agustus 1976 tersebut menghancurkan industri taksi.
Namun begitu, Kalanick langsung menampik tuduhan tersebut dan menjelaskan bahwa perusahaannya justru memberikan bayaran yang lebih baik untuk para supirnya.
Kejadian ini tentu saja merupakan hal yang tidak menyenangkan bagi Kalanick. Stephen Colbert sebagai host di acara tersebut pun meminta maaf atas kejadian tak terduga tersebut.
(why/dhi)
CEO Uber Diprotes saat Rekaman Acara Talk Show
Saat rekaman The Late Show with Stephen Colbert, CEO Uber, Travis Kalanick diprotes langsung oleh salah seorang penonton.
diperbarui 11 Sep 2015, 14:50 WIBDiterbitkan 11 Sep 2015, 14:50 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kolosal Adalah: Memahami Konsep dan Karakteristik Karya Seni Berskala Besar
6 Potret Jonas Rivanno Ajak Asmirandah dan Chloe Naik Bukit, Family Man
Cuaca Besok Sabtu 9 November 2024: Jakarta Pagi hingga Siang Berawan Tebal, Malam Sebagian Hujan
Kebakaran Hutan California Meluas, Perintah Evakuasi Puluhan Ribu Warga Dikeluarkan
Delta Electronics Indonesia Berupaya Dorong Percepatan Ekosistem Kendaraan Listrik
Putus Cinta, 4 Zodiak Ini Jadikan Makanan untuk Menghilangkan Kesedihan
BUMN ini Pernah Kena Sengketa, Kini Jadi Kebanggaan Pemerintah
Wisatawan Kini Bisa Borong Udara Segar Danau Como Italia Kalengan Sebagai Oleh-oleh
Kemenangan Trump di Pilpres AS 2024 Jadi Kemunduran Signifikan bagi Aksi Iklim
Perkembangan Teknologi Turunkan Risiko Alami Disabilitas Fisik Pasca Operasi Penyakit Tulang Belakang
Lupakan Frenkie de Jong, Manchester United Malah Naksir Gelandang Berbakat Barcelona
Daya Tarik Sea World Ancol, Destinasi Berlibur Menarik untuk Keluarga