Bocoran Galaxy A9 Pro Beredar Luas

Galaxy A9 Pro yang disebut-sebut akan menjadi produk terbaru dari perusahaan asal Negeri Ginseng tersebut.

oleh Andina Librianty diperbarui 02 Mar 2016, 08:30 WIB
Diterbitkan 02 Mar 2016, 08:30 WIB
Bocoran Galaxy A9 Pro Beredar Luas
Galaxy A9 Pro yang disebut-sebut akan menjadi produk terbaru dari perusahaan asal Negeri Ginseng tersebut.

Liputan6.com, Jakarta Pemberitaan mengenai smartphone terbaru Samsung kembali menjadi buah bibir. Kali ini, bocoran Galaxy A9 Pro yang disebut-sebut menjadi produk terbaru Samsung itu beredar luas.

Dilansir Phone Arena, Rabu (2/3/2016), Samsung saat ini tengah menyiapkan Galaxy A9 Pro sebagai salah satu varian terbaru dari jajaran smartphone besutannya.

Setelah sebelumnya smartphone tersebut dikabarkan tengah berada di India untuk menjalani proses R&D, kini giliran bocoran spesifikasinya yang muncul.

Sebuah screenshot dari benchmark AnTuTu dengan keterangan Galaxy A9 Pro terlihat beredar di ranah maya. Alhasil, informasi yang terpampang di dalamnya diprediksi sebagai spesifikasi smartphone tersebut.

Jika informasi tersebut akurat, Galaxy A9 Pro akan menjadi versi premium dari A9. Adapun Galaxy A9 Pro diketahui memiliki layar dengan resolusi 1080 x 1920 piksel, RAM 4GB, memori internal 32GB dan prosesor Qualcomm Snapdragon 652.

Adapun smartphone yang diperkirakan hadir dengan sistem operasi Android 6.0.1 itu disebut memiliki kamera utama 16 Megapiksel dan kamera depan 8 Megapiksel. Sayangnya dalam informasi terbaru ini, tidak ada keterangan soal tanggal peluncurannya.

(Din/Cas)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya