Liputan6.com, Jakarta - Bapak Teknologi Indonesia sekaligus Presiden ke-3 RI BJ Habibie berpulang pada usia ke-83 tahun, Rabu 11 September 2019 di RSPAD Gatot Soebroto.
Sebelum meninggal, suami dari Hasri Ainun Besari ini sempat dirawat secara intensif sejak 1 September 2019. Karena kondisi kesehatannya, mantan Menristek era Presiden Soeharto ini juga sempat beberapa kali dirawat di Rumah Sakit.
Advertisement
Baca Juga
Kini, kepergiannya meninggalkan duka mendalam baik bagi keluarga, tokoh publik, dan seluruh masyarakat Indonesia. Ucapan duka cita dikirim warganet lewat media sosial, doa pun mengalir untuk pria yang ahli dalam bidang konstruksi pesawat terbang itu.
Berbagai unggahan mengharukan di-posting warganet di Twitter dan media sosial lainnya. Namun yang terbaru, adalah viralnya sebuah video yang menampilkan hangatnya persahabatan antara BJ Habibie dengan mantan Perdana Menteri Timor Timur sekaligus mantan Presiden Timor Leste Xanana Gusmao.
Dalam video tersebut, BJ Habibie tampak terbaring di tempat tidur kamar rumah sakit dan dijenguk oleh Xanana Gusmao. Tak hanya berbincang, terlihat Xanana Gusmao memeluk tubuh BJ Habibie dan mengecup keningnya.
BJ Habibie pun membalas pelukan itu. Arsitek pesawat N-250 itu tampak merengkuh Xanana Gusmao dan membenamkan wajah Xanana di tubuhnya. Jika diamati, Xanana terlihat menangis dan BJ Habibie tampak seperti sedang menghibur Xanana Gusmao.
Xanana Gusmao saat menjenguk BJ Habibie..penuh haru dan penuh rasa kemanusiaan..Tisu mana tisu... pic.twitter.com/NvVRuOqhEL
— Katolik Garis Lucu (@KatolikG) September 12, 2019
Warganet Ikut Nangis
Video ini diunggah salah satunya oleh akun Twitter @KatolikG dan diunggah ulang oleh akun-akun lainnya. Namun, belum diketahui sumber pertama video ini.
Ada yang menyebut, video itu direkam saat Xanana Gusmao menjenguk BJ Habibie saat dirawat di rumah sakit, Juli lalu. Oleh karenanya, tidak diketahui kapan pasti video direkam. Namun, warganet dibuat terharu dengan video ini.
"Sampai nangis lihat video ini," ujar warganet dengan akun @JMGerarddaSilva.
Sampe nangis liat video ini...
— Gerard da Silva (@JMGerarddaSilva) September 12, 2019
— Rey The Jedi (@RaeyHan) September 12, 2019
Ada pula warganet yang mengunggah gambar GIF seseorang tengah menangis sedih.
This is wonderfully moving. Former president of Timor Leste Xanana Gusmão visited former Indonesian president BJ Habibie in hospital. Incredible what is possible when people are motivated by compassion, humanism and internationalism. https://t.co/xdZOrkCRCU
— Marcus Strom (@strom_m) September 12, 2019
Advertisement
Bikin Terharu
Warganet pun sampai terbawa perasaan dibuatnya.
This is incredibly moving. East Timor’s father of independence Xanana Gusmao visited former Indonesian president BJ Habibie, who allowed Timor’s independence referendum 20 years ago last month, in hospital before his death on Wednesday. https://t.co/2WvpxXtxKN
— amanda hodge (@hodgeamanda) September 12, 2019
If I’m old and dying on my deathbed, will there be any of my best friends hug and kisses me like Xanana Gusmao to BJ Habibie? 😢pic.twitter.com/aaZtWzc53E
— Simpenan Pejabat ™ (@BanyuSadewa) September 12, 2019
Udh berapa kali liat video Pak Habibie dan Xanana Gusmao ttp sedih jg yak. Banyak sejarah di sana
— . (@nomiliaaa) September 12, 2019
Xanana Gusmao.. Breaks my heart seeing him in tears like that.
— Far (@Farspins) September 12, 2019
(Tin/Ysl)