Liputan6.com, Jakarta - Facebook akhirnya memperkenalkan fitur dark mode untuk versi desktop platform media sosial milik mereka.
Sempat diperlihatkan pada konferensi pengembang F8 tahun lalu, Facebook akhirnya meluncurkan fitur ini untuk 2,5 miliar pengguna aktif bulanan mereka di seluruh dunia.
Selain dark mode, Facebook juga menawarkan sejumlah fitur baru lewat tampilan platform media sosial buatan perusahaan.
Advertisement
Baca Juga
Adapun fitur dark mode ini dapat membantu meminimalisir pancaran cahaya layar, sehingga mata tidak cepat lelah saat membuka laman web Facebook seharian.
Tanpa panjang lebar, berikut adalah cara mengaktifkan fitur dark mode di Facebook sebagaimana dikutip dari Tom's Guide, Minggu (5/4/2020).
Â
Aktifkan Fitur Dark Mode di Facebook
1. Login ke laman web Facebook dan klik ikon di kanan atas layar.
2. Pilih 'Switch to New Facebook' di tab drop-down--bila kamu belum mengubah tampilan FB lama ke baru.
3. Lanjutkan dengan memilih tombol 'Next'.
4. Pilih 'Dark' di sisi kanan saat jendela "Choose a Look" muncul. Klik tombol 'Get Started.' Selamat, kini tampilan FB kamu akan berubah.
Gimana? Mudah bangetkan, selamat mencoba ya sobat Tekno Liputan6.com.
(Ysl/Why)
Advertisement