Apple Blokir 1,7 Juta Aplikasi Pelanggar Privasi dan Keamanan pada 2022

Apple telah memblokir hampir 1,7 juta pengajuan aplikasi terkait pelanggaran privasi, keamanan, dan kebijakan konten pada tahun 2022.

oleh Yuslianson diperbarui 19 Mei 2023, 15:00 WIB
Diterbitkan 19 Mei 2023, 15:00 WIB
Ilustrasi App Store
Ilustrasi App Store (Foto:Shutterstock)

Liputan6.com, Jakarta - Baru-baru ini, tim Apple App Store mengungkap telah mencegah transaksi mencurigakan senilai lebih dari USD 2 miliar atau Rp 29,7 triliun sebagai potensi penipuan.

Tak hanya itu, tim Apple App Store juga telah memblokir hampir 1,7 juta pengajuan aplikasi terkait pelanggaran privasi, keamanan, dan kebijakan konten pada tahun 2022.

Sebagai bagian dari upaya berkelanjutan melawan penipuan akun, Apple juga menghentikan 428.000 akun pengembang yang diduga melakukan kegiatan penipuan.

Tim App Store juga menonaktifkan 282 juta akun pelanggan terindikasi penipuan, dan memblokir pembuatan 105.000 akun pengembang dicurigai melakukan kegiatan penipuan.

Perusahaan juga melindungi pengguna dari ratusan ribu aplikasi berbahaya tahun lalu, dengan menolak hampir 400.000 aplikasi pelanggar privasi, seperti mencoba mengumpulkan data pribadi pengguna Apple tanpa izin atau pengetahuan mereka.

"Dalam lebih dari satu kasus tahun ini, tim review aplikasi menemukan aplikasi yang menggunakan kode berbahaya dengan potensi untuk mencuri kredensial pengguna dari layanan pihak ketiga," kata Apple sebagaimana dikutip dari Bleeping Computer, Jumat (19/5/2023).

Tim App Store juga melaporkan, ada sebanyak 153.000 aplikasi ditolak karena menyesatkan pengguna dan menyalin aplikasi yang sudah diajukan sebelumnya.

Sementara itu, sekitar 29.000 aplikasi ditolak masuk ke App Store karena menggunakan fitur tidak didokumentasikan atau tersembunyi.

"Hampir 24.000 aplikasi diblokir atau dihapus dari App Store karena melanggar aturan bait-and-switch seperti ini pada tahun 2022."

 

Apple Blokir 3,9 Juta Kartu Kredit Curian Bertransaksi

Apple Store. Kredit: Michael Gaida via Pixabay

Apple menambahkan, tim App Review memeriksa rata-rata lebih dari 100.000 pengajuan aplikasi setiap minggu, dengan sekitar 90 persen di antaranya dalam proses peninjauan dalam waktu 24 jam.

Perusahaan berbasis di Cupertino itu juga menyebutkan, mereka telah memblokir sekitar 3,9 juta kartu kredit curian sehingga tidak dapat digunakan lagi untuk melakukan pembelian penipuan di App Store.

"Apple menangani penipuan kartu kredit dengan sangat serius, dan tetap berkomitmen untuk melindungi App Store dan penggunanya dari tekanan semacam ini," kata perusahaan itu.

Terakhir, Apple telah menghapus lebih dari 147 juta ulasan dan peringkat penipuan dari App Store pada tahun 2022 setelah memproses lebih dari 1 miliar untuk mendeteksi penipuan.

Apple mengatakan App Store memiliki lebih dari 650 juta pengguna mingguan rata-rata di seluruh dunia dan menawarkan platform distribusi aplikasi global untuk lebih dari 36 juta pengembang terdaftar.

Pengguna iPhone Kini Bisa Akses dan Hubungkan iMessage di PC Windows 11

Phone Link di PC atau laptop Windows 11 kini mendukung tautan dengan iPhone dan akses iMessages. (Doc. Microsoft)

Di sisi lain, aplikasi Phone Link yang diperbarui Microsoft akhirnya memberikan dukungan untuk perangkat iOS. Kini, aplikasi tersebut memungkinkan pengguna iPhone terhubung ke PC Windows 11, termasuk melakukan aktivitas obrolan via iMessage secara langsung di komputer.

Pengguna juga dapat melakukan dan menerima panggilan, serta melihat notifikasi telepon di PC atau laptop yang menjalankan sistem operasi tersebut.

Melalui blog resminya, Microsoft menyatakan bahwa perusahaan menghadirkan pembaruan ini untuk menghapus penghalang antara ponsel iOS dan PC sehingga memudahkan pengguna terhubung dengan orang kesayangan.

“Kini, dengan kemampuan untuk menghubungkan telepon PC/iOS ini, kami berharap pelanggan Windows 11 tidak perlu khawatir kehilangan panggilan telepon atau teks penting saat berfokus pada PC Windows mereka,” tulis Microsoft yang dikutip, Rabu (17/5/2023).

 

Pembaruan Phone Link Sudah Tersedia di 85 Negara

Phone Link di PC atau laptop Windows 11 kini mendukung tautan dengan iPhone dan akses iMessages. (Doc. Microsoft)

Saat ini, pembaruan aplikasi Phone Link telah tersedia di 85 negara. PC dan iPhone akan terhubung melalui konektivitas bluetooth untuk aktivitas panggilan, pesan, dan notifikasi. 

Meskipun begitu, Microsoft tidak menyebutkan secara pasti negara mana saja yang telah menerima pembaruan ini. Namun, perusahaan mengklaim aplikasi ini telah mendukung 39 bahasa berbagai negara. 

Update aplikasi ini umumnya akan tersedia secara otomatis, tetapi apabila pengguna Windows 11 belum melihat opsi iPhone di aplikasi, pastikan Phone Link sudah menjalankan versi terbarunya. 

Sayangnya, fitur iMessage yang terhubung di Phone Link Windows 11 masih terbatas. Daftar pesan yang muncul di iMessage pada PC hanya pesan yang baru diterima atau dikirim via aplikasi Phone Link.

(Ysl/Isk)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya