G2 saat ini menjadi smartphone andalan terbaru yang dimiliki perusahaan elekteronik asal Korea Selatan, LG. Untuk memamerkan fitur andalan produknya, LG membuat sebuah iklan yang mencemooh tiga handset pesaing utamanya.
Seperti dikutip dari Phone Arena, Rabu (16/10/2013), tiga handset yang 'dilecehkan' LG dalam iklan G2 antara lain, Galaxy S4 buatan Samsung, iPhone dari Apple dan HTC One besutan vendor Taiwan HTC.
Dalam iklan tersebut, LG meledek Galaxy S4 dengan menyebutnya lambat saat dinyalakan. Lantas, LG mengklaim prosesor quad-core Snapdragon 800 berkekuatan 2,26 GHz milik LG G2 lebih kuat 20% dibanding yang terpasang di Galaxy S4.
Sedangkan iPhone dicemooh dalam urusan layar. Smartphone pintar buatan Apple itu memang memiliki layar seluas 4 inci yang tentunya lebih kecil ketimbang LG G2 yang mengusung 5,2 inci.
Apple memang dikenal sangat disiplin soal peningkatan ukuran layar, sejak pertama diluncurkan 6 tahun lalu iPhone hanya naik sebesar 0,5 inci. Sayangya, keterbatasan pembacaan file di iPhone 5 akibat layar kecil jadi celah bagi LG untuk mencelanya.
Nah yang terakhir giliran HTC One. Baterai berkapasitas 2300 mAh dianggap LG sebagai kelemahan karena membuatnya sangat cepat kehabisan daya. LG membekali G2 dengan baterai 3000 mAh yang diklaim lebih awet daya ketimbang HTC One karena baterainya lebih kecil 30%.
Saling ledek antar pembuat smartphone kini bukan lagi hal biasa. Mereka melakukan itu untuk membuat perhatian pasar ke produk buatannya. Padatnya pasar smartphone membuat langkah ini seakan sah dilakukan sebagai bentuk persaingan. (den/dew)
Pamer G2, LG Lecehkan HTC One, Galaxy S4 dan iPhone
Tiga handset yang 'dilecehkan' LG dalam iklan G2 antara lain, Samsung Galaxy S4, iPhone Apple dan HTC One besutan vendor Taiwan HTC.
diperbarui 16 Okt 2013, 12:42 WIBDiterbitkan 16 Okt 2013, 12:42 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Series Scandal 3: Soroti Cinta Terlarang Al Ghazali dan Zsa Zsa Utari di Balik Dunia Gelap
8 Camilan Sehat untuk Penderita Diabetes, Atasi Lonjakan Gula Darah
KPK Tolak Permohonan Penundaan Pemeriksaan Hasto Kristiyanto
Memahami Kepribadian Intuitif: Karakteristik, Kelebihan, dan Cara Mengembangkannya
Fungsi YouTube: Panduan Lengkap Manfaat dan Fitur Platform Video Terpopuler
Patrick Kluivert Beri Pujian dan Apresiasi untuk Kerja Keras Shin Tae-yong di Timnas Indonesia, Ini Katanya
Lingkungan Berpengaruh Terhadap Kepribadian: Membentuk Karakter dan Keputusan Hidup
5 Dimensi Kepribadian: Memahami Teori Big Five Personality
Korea Selatan: 300 Tentara Korea Utara Tewas Saat Bantu Rusia Lawan Ukraina
Arti Mimpi Balikan Sama Mantan: Tafsir Lengkap dan Maknanya
Usai Jual Rashford, Manchester United Diminta Lepas Lagi 2 Pemain yang Tak Disukai Manajer
Viral Wanita Copot 6 Tulang Rusuk Demi Tampil Menarik, Tulangnya Jadi Kerajinan