Selama Mudik, Pelni Beri Diskon 50% Rute Pelayaran Tertentu

potongan harga tersebut berlaku untuk rute-rute yang telah ditentukan selama periode 13 Juli 2014 hingga 13 Agustus 2014.

oleh Septian Deny diperbarui 02 Jul 2014, 20:36 WIB
Diterbitkan 02 Jul 2014, 20:36 WIB

Liputan6.com, Jakarta - Pada periode libur panjang lebaran tahun ini, PT Pelayaran Nasional Indonesia (Pelni) akan memberikan potongan harga atau diskon hingga mencapai 50%.

Direktur Keuangan Pelni Wibisono mengatakan, potongan harga tersebut berlaku untuk rute-rute yang telah ditentukan selama periode 13 Juli 2014 hingga 13 Agustus 2014.

"Diskon ini nanti berlaku untuk kelas I sebesar 50%, kelas II 40%, kelas III 30% dan kelas IV 25%," ujarnya saat konferensi pers di Kantor Pelni, Jakarta, Rabu (2/7/2014).

Dia mengungkapkan, pemberian diskon ini ditujukan untuk menarik minat masyarakat mudik dengan menggunakan kapal laut sekaligus mengurangi kepadatan kendaraan pada jalur darat karena beberapa kapal yang disiapkan Pelni telah disiapkan untuk mengangkut kendaraan baik roda empat maupun roda dua.

"Ini kita kasih diskon supaya yang mudik naik mobil mau untuk naik kapal penumpang. Pelni sendiri tidak pernah menaikan harga tiket saat lebaran, tetapi saat ini kami coba memberikan diskon. Ini sekaligus untuk mengurangi kepadatan kendaraan," lanjutnya.

Menurut Wibisono, tidak ada persyaratan khusus untuk mendapatkan diskon ini asalkan tiket yang dipesan sesuai dengan tanggal dan ruas yang telah ditentukan.

"Jadi selama tiket masih tersedia, itu bisa asalkan sesuai dengan jadwal. Kalau tidak sesuai dengan jadwalnya ya tidak diskon. Pembelian tiketnya juga seperti biasa saja.

Selain itu, dia menjelaskan, bagi pemudik yang menggunakan kendaraan pribadi sepeda motor dengan tuuan Semarang dapat menjadikan KM Ciremai sebagai alternatif untuk menghindari jalur pantura.

"Kita punya KM Ciremai yang merupakan kapal 3 in 1 kedua yang dimiliki Pelni bisa mengangkut penumpang, kontainer, kendaraan motor dan mobil. Kapal ini akan melayani engkutan sepeda motor pada 24 Juli dan 26 Juli untuk rute Tanjung Priok Jakarta menuju Tanjung Emas Semarang," tandas dia. (Dny/Nrm)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya