Liputan6.com, Jakarta - Masih maraknya peredaran produk palsu di Indonesia menandakan penegakan hukum terkait produk tersebut masih minim.
Hasil survei yang dilakukan oleh Masyarakat Indonesia Anti Pemalsuan (MIAP) mencatatkan 6 jenis komoditas palsu yang paling banyak beredar, antara lain software, kosmetika, farmasi dan obat-obatan, pakaian, produk dari kulit, makanan dan minuman serta tinta printer.
"Sampel survei yang diperluas merujuk pada kegiatan pemalsuan yang mengalami kecenderungan untuk meningkat," ujar Ketua MIAP Widyaretna Buenastuti di Hotel Grand Sahid Jaya, Jakarta, Rabu (16/7/2014).
Hasil survei yang dilakukan pada tahun ini menyatakan produk tinta printer menjadi produk palsu yang paling banyak beredar yaitu mencapai 49,4%, diikuti oleh pakaian palsu 38,9%, produk dari kulit 37,2%, software 33,5%, kosmetika 12,6%, makanan dan minuman 8,5% dan produk farmasi 3,8%.
Masing-masing komoditas memiliki pangsa pasar tersendiri. Seperti tinta printer paling banyak dipakai oleh pelajar, pakaian oleh ibu rumah tangga, produk dari kulit ibu rumah tangga, software oleh pelajar, kosmetika oleh pembantu rumah tangga, makanan dan minuman oleh anak-anak, dan produk farmasi oleh pembeli tanpa resep dokter.
"Kerugian terbesar yang dialami konsumen sebagai pengguna produk palsu antara lain misalnya tidak mendapat layanan update untuk software dan tinta, kualitas produk yang tidak semestinya bagi pakaian dan barang-barang dari kulit serta membahayakan kesehatan pribadi untuk makanan, minuman, obat dan kosmetik," tandasnya.
Survei ini dilakukan terhadap 591 responden di Jabodetabek dan Surabaya yang meliputi konsumen antara yang merupakan penjual dari produk-produk tersebut dan konsumen akhir yang merupakan pembeli dan pengguna produk-produk palsu tersebut. (Dny/Ahm)
Tinta Printer, Produk Palsu yang Paling Banyak Beredar di RI
Kerugian terbesar yang dialami konsumen sebagai pengguna produk palsu misalnya tidak mendapatkan layanan update untuk software dan tinta.
diperbarui 16 Jul 2014, 19:10 WIBDiterbitkan 16 Jul 2014, 19:10 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
350 Kata-kata Sedih Menyentuh Hati untuk Berbagai Situasi
6 Tanda Kamu Memiliki Energi Feminin yang Kuat dan Harmonis
61 Ekor Mamalia Laut Mati Akibat Tumpahan Minyak Kapal Tanker Rusia
Pendaftaran Seleksi PPPK 2024 Tahap 2 Kembali Diperpanjang, Saatnya Manfaatkan Peluang
Baru Ada 1 Dapur dari Total Kebutuhan 157 Dapur, Makan Bergizi Gratis di Jember Ditunda
Ini Tantangan Dalam Proses Syuting Series BAD GUYS, Adaptasi Serial Action Korea Selatan
Dipecat PSSI, Seperti Ini Aksi Shin Tae-yong Saat Melatih Timnas Indonesia
350 Quote Belajar untuk Memotivasi Diri
Cokelat Hitam Bisa Turunkan Risiko Diabetes, Ini Penjelasannya
Apa Nama Layar Proyektor Namanya Apa: Panduan Lengkap
VIDEO: Mekanik Bengkel Jadi Dokter Gadungan, Sukses Tipu Sejumlah Wanita
Soto Banjar adalah Makanan Khas Daerah Kalsel, Mengulik Sejarah dan Kelezatannya