Liputan6.com, Jakarta - Menteri Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (UKM), Anak Agung Gede Ngurah Puspayoga menuturkan, pelemahan rupiah terhadap dollar Amerika Serikat (AS) dinilai menguntungkan bagi pengusaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM), terutama mereka yang berbasis ekspor.
"Ekspor kena pengaruh, kalau dollar naik terus untung dia," kata dia, Jakarta, Senin (15/12/2014).
Puspayoga menceritakan, seperti halnya saat dia berkunjung ke Jawa Timur. Pihaknya mengatakan industri mebel di wilayah tersebut diuntungkan dengan kondisi pelemahan rupiah tersebut.
"Ekspornya bagus, mereka mengirim ke Australia, Eropa. Jadi tidak ada masalah, permintaan bertambah," ujarnya.
Namun begitu, pelemahan rupiah ini diprediksi tidak akan bertahan lama. Oleh karena itu, pelemahan ini tidak akan jadi patokan perkembangan UMKM ke depannya.
"Situasi ini kan fluktuatif kami tidak bisa beri patokan," tukasnya.
Sebagaimana diketahui, nilai tukar rupiah terus anjlok ke level terendah dalam 11 minggu terakhir. Bahkan, rupiah sempat menyentuh angka Rp 12.600 terhadap dollar AS atau jatuh ke angka paling rendah sejak November 2008. (Amd/Gdn)
Pelemahan Rupiah Untungkan Pengusaha UMKM
Pelemahan rupiah diprediksi tidak akan bertahan lama. Oleh karena itu, pelemahan ini tidak akan jadi patokan perkembangan UMKM ke depan.
Diperbarui 15 Des 2014, 20:24 WIBDiterbitkan 15 Des 2014, 20:24 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Tony Popovic dan Patrick Kluivert: Duel Strategi di Laga Australia vs Timnas Indonesia
Hilirisasi Kunci RI Keluar dari Middle Income Trap
Habib Novel Bagikan Amalan Doa yang Bisa Bikin Allah Senang Selama Ramadhan
Bedanya SPKLU dan SPLU, Pengguna Kendaraan Listrik Jangan Sampai Salah
Pemkot Depok Buka Posko Pengaduan THR
Jadwal Australia vs Timnas Indonesia, Duel Sengit di Kualifikasi Piala Dunia 2026
350 Kata-Kata Selamat Bulan Puasa yang Menyentuh Hati
Alasan Pemda DIY Menutup Total Plengkung Nirbaya alias Plengkung Gading
Daniel Mananta Ungkap Rutinitas yang Bikin Tubuhnya Selalu Fit tapi Tetap Bisa Makan Banyak
Mengapa THR Dikenakan Pajak?
Gus Baha Merasa Mbah Moen Masih Hidup, Begini Kisahnya
Mengenal Federal Open Market Committee (FOMC): Pengertian, Dampak, hingga Anggotanya