Berapa Harga Jual BBM Baru Pertalite?

Pertalite ini akan memiliki kualitas lebih baik daripada premium, mengingat kadar RON di premium hanya 88.

oleh Ilyas Istianur Praditya diperbarui 17 Apr 2015, 17:56 WIB
Diterbitkan 17 Apr 2015, 17:56 WIB
Ilustrasi Minyak Pertamina
Ilustrasi Minyak Pertamina (Liputan6.com/Andri Wiranuari)

Liputan6.com, Jakarta - PT Pertamina (Persero) mengumumkan akan meluncurkan produk terbarunya yang dinamakan Pertalite. Produk BBM baru ini nantinya memiliki kadar RON 91.

Pertalite ini akan memiliki kualitas lebih baik daripada premium, mengingat kadar RON di premium hanya 88. Namun produk ini memiliki kualitas lebih rendah dibanding Pertamax yang memiliki RON 92. Lalu berapa harga dari BBM ini?.
 
‎Menteri Koordinator bidang Perekonomian Sofyan Djalil menjelaskan, untuk harga BBM dengan kadar RON 91 tentunya akan mengikuti mekanisme pasar. Lantaran, ini merupakan produk pengembangan dari Pertamina yang tidak disubsidi oleh negara.
 
"Kan mengikuti harga keekonomian, pemerintah tidak menentukan harga. Pemerintah menentukan yang RON 88, premium itu yang pemerintah wajib menentukan," kata Sofyan di Istana Presiden, Jumat (17/4/2015).
 
Dengan begitu nantinya pemerintah tidak akan memberikan subsidi untuk jenis tersebut. Namun dipastikan Sofyan harganya akan terjangkau mengingat lebih murah ketimbang Pertamax.
 
Namun begitu agar masyarakat tetap mendapatkan harga BBM yang terjangkau, dipastikan Sofyan BBM jenis Premium dengan kadar RON 88 akan masih tetap ada.
 
"RON 88 tetap ada, tidak boleh di hapus segera, kan bertahap, Premium tetap ada nanti, sekarang bisa beli yang RON 91, bisa beli RON 88," ungkapnya.
 
Seperti diketahui, Pertalite merupakan produk asli pengembangan Pertamina. Pertalite ini dipasarkan sebagai bbm transisi dimana kedepan untuk jenis Premium secara perlahan akan lenyap dari pasaran. Hingga saat ini hanya Indonesia yang masih menggunakan BBM dengan kandungan RON 88 di dunia. (Yas/Nrm)
 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya