Penumpang Pesawat Wajib Vaksin Booster, AP I Berhasil Layani 2,2 Juta Penumpang

Bandara yang dikelola Angkasa Pura I telah melayani 2,2 juta penumpang selama 2 minggu.

oleh Arief Rahman H diperbarui 04 Agu 2022, 20:30 WIB
Diterbitkan 04 Agu 2022, 20:30 WIB
Bali Kembali Dibuka untuk Penerbangan Internasional, Turis Asing Wajib Ikuti Paket Warm Up Vacation
Beberapa wisatawan dari Jepang tiba di Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali menggunakan penerbangan inagurasi Garuda Indonesia. (dok. Biro Komunikasi Publik Kemenparekraf)

Liputan6.com, Jakarta Bandara yang dikelola Angkasa Pura I telah melayani 2,2 juta penumpang selama 2 minggu. Ini setelah adanya aturan baru Kementerian Perhubungan yang mewajibkan penumpang perlu vaksin booster.

Secara rinci, 15 bandara Angkasa Pura I mencatat sebanyak 2.268.399 penumpang pesawat udara dan 19.070 pergerakan pesawat pada periode 17 - 30 Juli 2022. Menyusul penerapan SE Kemenhub No. 70 Tahun 2022 dan SE Kemenhub No. 71 Tahun 2022 yang efektif berlaku pada 17 Juli lalu.

Sedangkan pada periode 14 hari sebelum implementasi syarat perjalanan udara baru atau pada 3 - 16 Juli 2022, tercatat sebanyak 2.311.319 penumpang pesawat udara dan 18.106 pergerakan pesawat terlayani. Artinya penurunan penumpang tidak terjadi secara signifikan.

"14 hari pasca implementasi aturan perjalanan udara terbaru untuk PPDN dan PPLN, trafik angkutan udara di 15 bandara kami belum nampak adanya perubahan secara signifikan dibanding dengan trafik periode 14 hari sebelumnya. Jika dirinci, pergerakan penumpang periode 17 - 30 Juli turun sebesar 2 persen jika dibanding periode 3 - 16 Juli, serta pergerakan pesawat udara tumbuh 5 persen," ujar Direktur Utama PT Angkasa Pura I Faik Fahmi dalam keterangannya, Kamis (4/8/2022).

Ia menilai secara umum, belum nampak adanya perubahan yang cukup signifikan dari sisi trafik angkutan udara pasca implementasi aturan perjalanan udara baru.

"Meskipun demikian, kami selaku pengelola bandara berkomitmen untuk terus mengawasi implementasi perjalanan udara baru di seluruh bandara yang kami kelola dengan sebaik-baiknya, serta terus menjalankan protokol kesehatan secara konsisten," kata dia.

"Kami senantiasa menghimbau kepada calon penumpang pesawat udara untuk melengkapi diri dengan persyaratan yang berlaku, serta untuk selalu disiplin dalam implementasi protokol kesehatan," tambahnya.

Faik menyebut, di 15 bandara yang dikelola, terdapat fasilitas vaksinasi Covid-19. Dengan begiti calon penumpang bisa mendaftar dan mendapat vaksin booster.

"Sebagai syarat perjalanan udara khususnya, serta untuk melindungi diri sendiri, keluarga, dan lingkungan sekitar dari penyebaran Covid-19," tutup Faik Fahmi.

 

Daftar 15 Bandara Layani Vaksinasi

(Foto: Dok Pengelola Bandara Juanda)
Bandara Internasional Juanda, Sidoarjo, Jawa Timur (Foto: Dok Pengelola Bandara Juanda)

Hingga 18 Juli 2022, fasilitas vaksinasi telah tersedia di 15 bandara kelolaan Angkasa Pura I, dengan waktu operasional dan lokasi sebagai berikut:

1. Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali (DPS), beroperasi setiap hari pukul 09.00 - 15.00 WITA, berlokasi di Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) di Terminal Kedatangan;

2. Bandara Juanda Surabaya (SUB), beroperasi setiap hari pukul 06.00 - 17.00 WIB, berlokasi di Lobby Keberangkatan Terminal 1;

3. Bandara Sultan Hasanuddin Makassar (UPG), beroperasi setiap hari pukul 08.00 - 12.00 WITA, berlokasi di Lobby Terminal Keberangkatan;

4. Bandara SAMS Sepinggan Balikpapan (BPN), beroperasi setiap hari pukul 09.00 - 15.00 WITA, berlokasi di Check-in Counter Timur Island B Terminal Keberangkatan;

5. Bandara Jenderal Ahmad Yani Semarang (SRG), beroperasi setiap Senin-Jum'at mulai pukul 10.00 WIB, berlokasi di Exhibition Hall;

6. Bandara Pattimura Ambon (AMQ), beroperasi setiap hari pukul 08.00 - 12.00 WIT, berlokasi di Area Perkantoran Lobby Terminal Keberangkatan;

7. Bandara Syamsudin Noor Banjarmasin (BDJ), beroperasi setiap Senin dan Rabu pukul 09.30 - 15.30 WITA, berlokasi di Lobby Terminal Keberangkatan;

Bandara Lainnya

8. Bandara Frans Kaisiepo Biak (BIK), beroperasi setiap Selasa dan Kamis pukul 07.00 - 12.00 WIT, berlokasi di Gedung Administrasi Angkasa Pura I;

9. Bandara Adisutjipto Yogyakarta (JOG), beroperasi setiap Senin-Jumat pukul 09.00 - 15.00 WIB, berlokasi di Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP);

10. Bandara Adi Soemarmo Surakarta (SOC), beroperasi setiap hari pukul 09.00 - 11.00 WIB, berlokasi di Stasiun Kereta Api Bandara;

11. Bandara El Tari Kupang (KOE), beroperasi setiap Senin-Jumat pukul 08.00 - 11.00 WITA, berlokasi di Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP);

12. Bandara Internasional Lombok (LOP), beroperasi setiap hari pukul 09.00 - 14.00 WITA, berlokasi di Lobby Terminal Keberangkatan;

13. Bandara Sam Ratulangi Manado (MDC), beroperasi setiap Senin-Sabtu pukul 08.00 - 15.00 WITA, berlokasi di Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP);

14. Bandara Internasional Yogyakarta (YIA), beroperasi setiap Senin-Jumat pukul 09.00 - 12.00 WIB, berlokasi di Lantai Mezzanine Gedung Penghubung Sisi Barat;

15. Bandara Sentani Jayapura (DJJ), beroperasi setiap Senin-Jumat pukul 09.00 - 12.00 WIT, berlokasi di Lobby Terminal Keberangkatan

 

 

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Pergerakan Penumpang hingga Juni 2022

(Foto: Dok AP I)
Bandara Juanda, Sidoarjo, Jawa Timur (Foto: Dok AP I)

PT Angkasa Pura I mencatat telah melayani sebanyak 22.841.044 pergerakan penumpang, selama semester I 2022. Angka ini meningkat 55,9 persen dari tahun sebelumnya.

Sementara itu, 15 Bandara AP I juga melayani 238.587 pergerakan pesawat udara, dan 223.959 ton pergerakan kargo. Angka ini meningkat 10,4 persen untuk pergerakan pesawat udara, dan 7,3 persen untuk pertumbuhan pergerakan kargo.

Adapun catatan di periode semester 1 tahun 2021 lalu adalah 14.651.206 pergerakan penumpang, 216.017 pergerakan pesawat udara, serta 208.635 ton untuk pergerakan kargo.

"Tumbuhnya pergerakan penumpang selama semester 1 tahun 2022 dibanding semester 1 tahun 2021 lalu, yaitu sebesar 55,9%, menunjukkan semakin meningkatnya kepercayaan diri masyarakat untuk kembali menggunakan moda transportasi udara," ujar Direktur Utama PT Angkasa Pura I Faik Fahmi dalam keterangan resmi, Jumat (29/7/2022).

Ia memandang ini tak lepas dari kerja keras seluruh pihak. Baik dari instansi komunitas bandara hingga pengguna jasa yang secara konsisten menerapkan protokol kesehatan, dan mentaati aturan perjalanan udara yang ditetapkan oleh Pemerintah.

"Kami optimis bahwa untuk semester 2 tahun 2022 ini, akan mengalami pertumbuhan yang lebih baik lagi dibandingkan dengan semester 1 tahun 2022, baik dari sisi pertumbuhan pergerakan penumpang, pergerakan pesawat, dan pergerakan kargo," kata dia.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya