Liputan6.com, Madrid Kapten Real Madrid Iker Casillas akhirnya buka suara mengenai hubungannya dengan kiper Diego Lopez. Casillas mengaku tidak dendam dengan Lopez meski sudah dilengserkan sebagai kiper utama Los Blancos.
Sejak kedatangan Lopez Januari tahun lalu Casillas tidak lagi jadi kiper utama Madrid. Jose Mourinho dan kemudian Carlo Ancelotti lebih memilih mempercayai Lopez untuk mengawal gawang Madrid di arena La Liga. Casillas cuma main di Copa del Rey dan Liga Champions.
Meski telah disingkirkan oleh eks pemain Villarreal itu, Casillas tetap memberikan pujian kepada Lopez. Casillas mengaku Lopez merupakan salah satu kunci kesuksesan Madrid memuncaki klasemen sementara Liga Spanyol.
"Diego Lopez telah memiliki andil dalam kesuksesan kami berada di puncak klasemen. Dia telah melakukan dengan sangat baik. Ketika saya bermain, saya harus melakukan dengan baik juga. Sebagai kapten Madrid, saya pikir saya harus menghormati semua pemain," ucap Casillas kepada AS.
Pada kesempatan tersebut Casillas juga mengaku tidak mempermasalahkan keputusan Ancelotti yang hanya memainkannya di Copa del Rey dan Liga Champions.
"Saya tidak masalah dengan itu. Anda selalu harus menganalisis apa yang para pemain telah berikan. Anda harus mengikuti perintah. Semua orang ingin lebih dan itu bagus. Jika keputusannya saya ambil bagian di dua kompetisi, saya sangat senang dengan itu. Ini sudah terjadi selama berbulan-bulan," tegas Casillas.
Baca Juga
Baca Juga
Van Persie Takkan ke MU Jika Tahu Fergie Pensiun
Advertisement
Iniesta Sesumbar Kalahkan Madrid
Uniqlo Sponsori MU?
Video Porno Mantan Pacar Ronaldinho Laris Manis
Arsenal Ditinggal Wilshere Enam Pekan