Susunan Pemain Tim Thomas Indonesia Vs Korea

Tim Thomas Indonesia tidak akan diperkuat Tommy Sugiarto saat menghadapi Korea di semifinal Piala Thomas 2016, Jumat (20/5/2016).

oleh Bogi Triyadi diperbarui 20 Mei 2016, 09:50 WIB
Diterbitkan 20 Mei 2016, 09:50 WIB
Jonatan Christie
Jonatan Christia turun sebagai tunggal putra pertama tim Thomas Indonesia untuk menghadapi Korea pada babak semifinal Piala Thomas 2016 di Kunshan, Tiongkok, Jumat (20/5/2016). (Humas PB PBSI)

Liputan6.com, Kunshan - Tim Thomas Indonesia akan menghadapi Korea pada semifinal Piala Thomas 2016 di Kunshan Sports Center Stadium, Jumat pukul 13.00 waktu setempat (20/5/2016). Tim Thomas Indonesia lolos ke semifinal setelah mengalahkan Hong Kong 3-1 di perempat final. Sedangkan Korea menyingkirkan tuan rumah Tiongkok juga dengan skor 3-1.

Baca Juga

  • 5 Wanita Cantik Ini Didekati Ronaldo Demi Lupakan Irina Shayk
  • Ingin Jadi Bintang Iklan, Neymar Ditahan Petugas Imigrasi Inggris
  • Terungkap, Penyebab Rio Haryanto Lambat di Tikungan

Melawan Korea, tim Thomas Indonesia tidak akan diperkuat Tommy Sugiarto sebagai tunggal pertama. Informasi yang didapat Liputan6.com, pebulu tangkis peringkat delapan dunia tersebut mengalami cedera. Sebagai gantinya, Jonatan Christie dimainkan sebagai tunggal pertama.

Sebagai tunggal kedua, tim Thomas Indonesia mengandalkan Anthony Sinisuka Ginting yang akan tampil pada partai ketiga. Sementara Ihsan Maulana Mustofa dimainkan sebagai tunggal ketiga.

Untuk nomor ganda, tak ada perubahan dalam susunan tim Thomas Indonesia. Pasangan Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan yang kalah saat menghadapi Hong Kong kembali diandalkan sebagai ganda putra pertama. Sementara ganda kedua kembali dipercayakan kepada pasangan Angga Pratama/Ricky Karanda Suwardi.

Berikut susunan pemain Tim Thomas Korea Vs Indonesia:

Son Wan Ho Vs Christie Jonatan
Lee Yong Dae/Yoo Yeon Seong Vs Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan
Lee Dong Keun Vs Anthony Sinisuka Ginting
Kim Gi Jung/Kim Sa Rang Vs Angga Pratama/Ricky Karanda Suwardi
Jeon Hyeok Jin Vs Ihsan Maulana Mustofa

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya